Raup 12 Emas, Jawa Barat Kunci Juara Umum Cabang Judo

PON 2016

Raup 12 Emas, Jawa Barat Kunci Juara Umum Cabang Judo

Masnurdiansyah - Sport
Senin, 19 Sep 2016 18:48 WIB
Raup 12 Emas, Jawa Barat Kunci Juara Umum Cabang Judo
Foto: ist
Bandung - Jawa Barat berhasil menjadi juara umum cabang olahraga judo Pekan Olahraga Nasional (PON) 2016. Itu setelah tuan rumah mengantongi 12 medali emas.

Kesuksesan itu dipastikan Jabar dengan tambahan dua emas pada hari terakhir pertandinagn judo, Senin (19/9/2016) di GOR Saparua, Kota Bandung. Dua medali emas itu didonasikan dari nomor beregu putra dan putri.

Beregu putra diperkuat Toni Irawan, Hendi Hadiat, Ryan Ramadhan, Iksan Apriadi, dan Horas Manurung. Adapun beregu putri diperkuat Terry K.S, Fadilah Febrianti, Annisa Agustina, Diah Pitaloka, Tiara Artha Gartia.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sepuluh emas Jabar dari judo lainnya didapatkan dari kelas bebas putra atas nama Horas, nomor Nage No Kata Putra, kelas -55kg putra atas nama Toni Irawan, kelas -45 putri Ayudhhia Firstana Paradikta, kelas 57-63kg putri Teni Anggraeni, kelas 81-90kg putra Deden Setiadi, kelas 63-70kg putri Tiara Artha Gartia.

Emas lainnya disumbangkan oleh 70-78kg putri Szlasa Maulida, kelas 90-100kg putra Billy Sugara, kelas +78kg putri Raden Raisa Puspita.

Manager Judo Jawa Barat, Susanti Samaniah, puas dengan hasil bagus para judoka Jabar itu. Tak hanya jadi juara umum, tim judo Jabar juga melebihi target medali emas yang dipatok.

"Total 12 medali emas yang telah kita dapatkan itu artinya jadi juara umum untuk cabor Judo PON kali ini. Untuk di awal pertandingan saat itu kita target emas hanya empat dan hasilnya terbukti pada hari ini," ujar Susanti saat ditemui di GOR Saparua, Kota Bandung, Senin (19/9/2016).

Awalnya, mereka menargetkan delapan medali emas secara keseluruhan dalam kelas pertandingan. Namun ternyata pundi-pundi emas berhasil mereka dapatkan dari sumbangan atlet yang diluar prediksi, tapi mereka ternyata mampu meraih torehan gemilang dalam putaran final.

"Awalnya delapan emas secara keseeluruhan dan raihan ini sudah melebih target yang ditentukan. Berarti ada empat atlet yang dapat (medali emas) di luar perkiraan kita salah satunya Szalsa Maulida di kelas berat," kata dia.

Pertandingan final beregu putra kali ini mempertemukan antara tuan rumah Jawa Barat melawan Bali, sementara untuk beregu putri tuan rumah Jawa Barat bertemu dengan Kalimantan Timur.

Secara keseluruhan ada 20 medali emas yang diperebutkan dalam Judo. 12 Diantaranya berhasil diraih oleh tuan rumah. Susanti menilai para atlet sudah menunjukan semangat untuk meraih gelar juara umum pada PON kali ini.

"Pertandingan sudah kelar. Tentunya para atlet menunjukan semangat yang luar biasa itu hasil latihan yang keras dan disiplin mereka," tuturnya.

Pada cabor judo ini runner-up ditempati DKI Jakarta dengan perolehan lima medali emas. Di posisi ketiga ditempati oleh Provinsi Bali yang menorehkan dua medali emas.

(fem/fem)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads