Meski Menang, Surabaya Bhayangkara Samator Masih Punya PR

Proliga

Meski Menang, Surabaya Bhayangkara Samator Masih Punya PR

Novitasari Dewi Salusi - Sport
Minggu, 21 Jan 2018 18:59 WIB
Foto: Novitasari Dewi Salusi/detikSport
Yogyakarta - Surabaya Bhayangkara Samator menutup seri I putaran pertama Proliga 2018 dengan kemenangan. Meski demikian, masih ada catatan dari sang pelatih.

Bhayangkara Samator memetik hasil positif usai mengalahkan Palembang Bank Sumselbabel dengan skor ketat 3-2. Bertanding di GOR Universitas Negeri Yogyakarta, Minggu (21/1/2018), mereka menang dengan skor 25-18, 23-25, 25-9, 20-25, 15-13.

Meski menang, Surabaya Bhayangkara Samator masih banyak melakukan kesalahan. Itu yang menjadi sorotan sang pelatih Ibarsjah Djanu Tjahjono.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Set kedua harusnya menjadi modal, tapi kami malah membuat 15 kesalahan. Jadi, kami memberi 15 poin ke lawan," Ibarsjah mengatakan usai pertandingan.

"Set ketiga kesalahan normal. Set keempat start receive langsung tertinggal 1-4, jadi terbebani dan kurang lepas mainya. Kami membuat 12-13 kesalahan. Di set kelima, yang penting jangan salah servis, passing, dan blok," dia menjelaskan.

Ibarsjah juga memberi catatan terkait mental para pemainnya. Surabaya Bhayangkara Samator masih kurang konsisten di tiap set.

"Secara mental harus dibenahi agar tidak fluktuatif. Menang mudah di set pertama bukan berarti gampang di set berikutnya. Secara teknis, tiga hal yang harus dibenahi yatu servis, passing, dan blok," Ibarsjah menyatakan.


(nds/fem)

Hide Ads