Taufik Hidayat Serahkan Uang Saku Kepada Anthony dan Fajar

Asian Games 2018

Taufik Hidayat Serahkan Uang Saku Kepada Anthony dan Fajar

Femi Diah - Sport
Rabu, 15 Agu 2018 17:54 WIB
Foto: Femi Diah/detikSport
Jakarta - Taufik Hidayat mendukung penuh penampilan dua pemain SGS PLN Bandung, Anthony Sinisuka Ginting, dan Fajar Alfian di Asian Games 2018. Taufik memberikan uang saku.

Anthony dan Fajar menjadi pemain yang bakal turun di Asian Games 2018. Keduanya merupakan pemain binaan PB SGS PLN.

Taufik, yang menjadi ketua umum PB SGS PLN, menyerahkan uang senilai Rp 100 juta kepada Anthony dan sebesar Rp 75 juta untuk Fajar.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT




"Sebenarnya sudah sejak beberapa waktu lalu SGS berniat untuk mengajak berbincang Anthony dan Fajar, tapi baru sekarang dan kebetulan sedang dekat dengan Asian Games," kata Taufik kepada pewarta di Jakarta, Rabu (15/8).

"Meskipun jarang ketemu, tapi kami selalu support mereka. Kami sama-sama dibesarkan di SGS PLN. Mereka junior-junior saya," dia menambahkan.

"Kami menyerahkan ini sebagai motivasi tambahan. Kalau mereka mampu meraih medali emas ada bonus tambahan sebidang tanah di Pangandaran," ujar Taufik yang dibenarkan pembina PB SGS PLN, Luthfi Hamid.






Tonton juga 'Meriahnya Marching Band di Pawai Obor Asian Games':

[Gambas:Video 20detik]

(fem/krs)

Hide Ads