Di Jakabaring Sport City, Sabtu (1/9/2018) pagi WIB, Riska meraih pedali perak tersebut setelah finis kedua dalam lomba nomor Kano Tunggal (C1) 200m putri. Ia mencatat waktu 49,086 detik.
Emas nomor tersebut disabet oleh atlet China Sun Mengya (49,070 detik). Sementara Dilnoza Rakhmatova asal Uzbekistan berhak atas medali perunggu dengan catatan waktu 49,282 detik.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dengan tambahan tersebut, Indonesia kini sudah meraih total 94 medali Asian Games 2018. Rinciannya adalah 30 emas, 24 perak, dan 40 perunggu.
Sejumlah atlet Indonesia juga akan terlibat dalam partai perebutan medal Asian Games 2018 pada hari ini, membuat peluang menambah pundi-pundi masih terus terbuka.
Tonton juga 'Petinju Sunan Agung Raih Medali Perunggu':
(krs/fem)