Okto menemui Menteri Administrasi Umum dan Olahraga China yang juga menjabat sebagai Presiden NOC China, Gou Zhongwen, di Beijing, Kamis (14/11/2019). Okto meminta China mendukung Indonesia menjadi tuan rumah Olimpiade 2023 sekaligus melongok pelatnas China.
"Gon Zhongwen mengatakan China sangat mendukung Indonesia untuk menjadi tuan rumah Olimpiade 2032. China berkomitmen untuk memberikan dukungan penuh buat Indonesia dan akan membantu yang dibutuhkan Indonesia melalui jaringan-jaringan yang dimilikinya," kata Okto dalam rilis kepada detikSport.
Okto bilang dukungan itu diberikan China setelah melihat Indonesia berhasil menjadi tuan rumah Asian Games 2018. China puas dengan pelayanan, budaya. dan keramahtamahan yang dipertontonkan Indonesia di Asian Games itu.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Anggota Komite Eksekutif KOI, Teuku Arlan Perkasa Lukman, yang mendampingi Okto, menyebut mereka bakal menyusun detail komitmen bantuan yang diberikan NOC China. Bukan hanya untuk kepentingan dukungan menuju Olimpiade 2032, tapi juga untuk program pengembangan olahraga di Indonesia.
"Karena China ini merasa punya utang budi kepada Indonesia atas keberhasilan mereka di bulutangkis. Apalagi di China juga olahraga sekarang menjadi salah satu alat propaganda untuk masyarakat mudanya. Banyak hal yang bisa kita ambil dan pelajari dari China untuk memajukan olahraga kita," Arlan menambahkan.
(mcy/fem)