Hingga Selasa (10/12/2019) malam WIB, Indonesia tak beranjak dari urutan keempat di klasemen SEA Games 2019. Total Garuda mengumpulkan 72 emas, 84 perak dan 110 perunggu.
Indonesia menambah dua emas, enam perak dan 10 perunggu hari ini. Emas lahir lewat Muhammad Ariq Noor dari jiujitsu kelas -120 kg serta tim voli putra. Di babak final, tim voli putra Indonesia mengalahkan Filipina dengan skor 3-0 (25-21, 27-25, 25-17).
Baca juga: Cedera Evan Dimas Sulitkan Timnas |
Sementara tim sepakbola putra yang melaju ke final gagal menyumbang emas. Mereka harus puas hanya mendapat perak usai takluk 0-3 dari Vietnam dalam laga yang dihelat di Rizal Memorial Stadium.
Raihan ini membuat Indonesia semakin tertinggal Thailand, Vietnam dan Filipina di tiga besar. Kontingen Gajah Perang berada di peringkat ketiga dengan 92 emas 102 perak dan 123 perunggu.
Vietnam menyodok ke urutan kedua meski sempat melorot ke posisi ketiga pada hari ini. Mereka mengumpulkan 97 emas, 85 perak dan 105 perunggu.
Filipina tak tergoyahkan di puncak klasemen. Tuan rumah mendulang 148 emas, 117 perak dan 118 perunggu.
![]() |
(pur/fem)