Menpora Zainudin Amali memiliki cara khusus untuk memotivasi para atlet menuju kejuaraan. Salah satunya dengan menginap di mes dan menjajal peralatannya.
Kali ini bulutangkis yang mendapat kesempatan itu. Menteri asal Gorontalo ini akan menginap di mes putra pelatnas PBSI, Cipayung, Jakarta Timur, dalam waktu dekat.
Kebetulan, bulutangkis akan persiapan menuju Piala Uber dan Piala Thomas yang berlangsung di Denmark, 16-24 Mei 2020.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Jadi menjelang keberangkatan Piala Thomas dan Uber 2020, saya mau menginap bersama anak-anak di pelatnas PBSI. Satu malam saja," kata Amali di Kantor Kememenpora, Senayan, Jumat (28/2/2020).
Menteri asal Gorontalo ini mengaku punya tujuan khusus dari rencananya tersebut. Selain ingin memantau langsung keseharian Anthony Ginting dkk dari mulai bangun pagi hingga tidur malam hari. Selain itu, memberi motivasi kepada atlet.
Seperti kebiasaan, karena kejuaraan ini kategori beregu sehingga kebersamaan menjadi hal paling penting untuk membangun chemistry satu sama lain.
"Jadi supaya mereka semangat. Saya juga bisa mencoba lari, nge-gym. Kalau bermain bulutangkisnya sih tidak tapi saya akan coba peralatannya," ujarnya.
(mcy/cas)