Equinara Pulomas Open 2020, Langkah Awal Memajukan Petensi Kuda Poni

ADVERTISEMENT

Equinara Pulomas Open 2020, Langkah Awal Memajukan Petensi Kuda Poni

Randy Prasatya - Sport
Senin, 17 Agu 2020 19:53 WIB
Kuda Poni
Foto: Istimewa
Jakarta -

Equinara Pulomas Open 2020 telah berjalan sukses. Event tersebut diharapkan bisa mendongkrak potensi kuda poni di Indonesia.

Event tersebut dilangsungkan di Equinara Horse Sports, Jakarta International Equestrian Park Pulomas, pada tanggal 15-16 Agustus 2020. Pada gelaran kali ini mempertandingkan dua kategori kompetisi yang berbeda, yakni kelas FEI (Federasi Equestrian Internasional) Jumping World Challenge dan kelas 1st Indonesia Pony Club Rally.

Indonesia Pony Club Rally merupakan kompetisi equestrian pertama dan satu-satunya di Indonesia yang mempertandingkan kelas khusus untuk sports pony (kuda poni dengan tinggi maksimum 1,48 meter sesuai dengan FEI Chapter 9 Article 1082-1088). Pony Club Rally merupakan sebutan untuk kompetisi berkuda yang secara khusus diikuti oleh rider (penunggang) dengan kuda sports pony.

Kuda PoniFoto: Istimewa

Kegiatan Equinara Pulomas Open 2020 digagas oleh Ibu Dr. Adinda Yuanita. Beliau adalah founder dari Equinara Horse Sports sekaligus menjabat posisi sebagai Sekretaris Jenderal PP. PORDASI (Pengurus Pusat Persatuan Olahraga Berkuda Seluruh Indonesia). Menurut Ibu Dr. Adinda Yuanita, kompetisi Indonesia Pony Club Rally ini dibentuk untuk menjadi role model bagi penyelenggaraan kompetisi sports pony lainnya di seluruh penjuru Indonesia.

Salah satu hal yang mendasari Equinara Horse Sports untuk mengadakan kompetisi ini karena menyadari Indonesia merupakan salah satu negara penghasil kuda poni terbesar di seluruh dunia. Untuk itulah akan sangat disayangkan apabila potensi equestrian Indonesia di bidang sports pony tidak dimanfaatkan secara maksimal sehingga kalah bersaing dengan negara-negara lainnya.

Melalui event Indonesia Pony Club Rally ini Equinara Horse Sports ingin mempopulerkan olahraga equestrian khususnya di kalangan anak-anak dan atlet pemula. Indonesia Pony Club Rally merupakan wujud
dukungan nyata Equinara Horse Sports untuk mendukung regenerasi dan berkembangnya olahraga equestrian di Indonesia.

Equinara Pulomas Open 2020 diselenggarakan dengan memperhatikan protokol kesehatan Covid-19. Peserta dalam pertandingan ini juga dibatasi. Dari total jumlah 156 kandang yang dimiliki, menjadi hanya 74 kandang yang digunakan (atau kurang dari 50% kapasitas).

Selain itu, pelaksanaan kegiatan ini didampingi langsung oleh pihak Dinas Kesehatan DKI Jakarta, Dinas Pemuda dan Olahraga DKI Jakarta, Satpol PP DKI Jakarta serta pihak kepolisian,sehingga dapat dikatakan bahwa pertandingan ini benar-benar mematuhi peraturan yang ada.



Simak Video "Reaksi Miguel Oliveira Usai Ditabrak Marc Marquez"
[Gambas:Video 20detik]
(ran/yna)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT