4 Tips Jaga Tubuh Tetap Bugar saat Nonton Final Pesta Bola 2022

4 Tips Jaga Tubuh Tetap Bugar saat Nonton Final Pesta Bola 2022

Inkana Izatifiqa R Putri - Sport
Jumat, 16 Des 2022 22:43 WIB
Shutterstock
Foto: Shutterstock
Jakarta -

Final Pesta Bola 2022 telah di depan mata. Digelar pada Minggu (18/12), Final Pesta Bola 2022 kali ini akan mempertemukan Argentina vs Prancis di Lusail Stadium, Lusail.

Buat kamu para pencinta bola, tentunya momen spesial ini sangat sayang untuk dilewatkan. Oleh karena itu, ada baiknya untuk menjaga kesehatan agar tubuh tetap bugar dan tak tumbang saat nonton bareng (nobar) Pesta Bola 2022. Apalagi laga ini bakal digelar malam hari pukul 22:00 WIB.

Melansir berbagai sumber, berikut beberapa tips yang bisa kamu lakukan agar tubuh tetap bugar selama menikmati Final Pesta Bola 2022.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

1. Konsumsi Camilan Sehat

Nonton Final Pesta Bola 2022 memang tak lengkap jika tanpa camilan. Namun, bukan berarti kamu bisa bebas ngemil semua jenis makanan. Sebaiknya, siapkan camilan sehat seperti biskuit, kacang-kacangan, atau buah. Hindari juga mengonsumsi camilan yang tinggi garam, lemak, dan kalori karena tak langsung bisa meningkatkan berat badan kamu.

ADVERTISEMENT

2. Makan Suplemen

Rela begadang untuk nonton Pesta Bola 2022 tidak hanya mempengaruhi konsentrasi dan ingatan, tapi berisiko terhadap kesehatan tubuh. Agar tetap bugar, kamu bisa konsumsi suplemen seperti vitamin C, vitamin B Complex, atau Zinc. Mengonsumsi suplemen bernutrisi akan membantu mengatasi kelelahan dan kelelahan.

3. Olahraga

Tak hanya atlet bola, sebagai penonton kamu juga perlu olahraga. Apalagi selama nonton Final Pesta Bola 2022, tubuh lebih sering duduk sepanjang waktu. Lakukanlah olahraga ringan 15-30 menit untuk membuat otot tubuh rileks. Hal ini juga akan membuat kamu lebih nyaman saat nonton Final Pesta Bola 2022.

4. Penuhi Asupan Mineral Esensial

Memastikan kebutuhan cairan terpenuhi selama nonton Pesta Bola 2022 juga menjadi hal penting agar tubuh tetap bugar. Namun, hindari minum minuman beralkohol atau tinggi gula. Pasalnya, minuman manis dan beralkohol dapat memicu diabetes, apalagi jika dibarengi dengan aktivitas begadang menonton Pesta Bola 2022.

Sebaiknya, konsumsi minuman sehat seperti air mineral. Pastikan juga untuk minum cukup air mineral agar tetap terhidrasi sepanjang hari. Kamu bisa mengonsumsi Le Minerale, satu-satunya air mineral yang mengandung mineral esensial yang berasal dari sumber mata air terpilih. Selain itu, prosesnya juga melalui banyak eksplorasi, jadi aman untuk dikonsumsi dan dijadikan sebagai salah satu pendukung sumber mineral setiap hari saat nonton final Pesta Bola 2022.

Bagaimana, sudah siap nonton Argentina vs Prancis di Final Pesta Bola 2022? Yuk saksikan Pesta Bola 2022 bersama Le Minerale, sponsor resmi siaran Pesta Bola 2022.

(akn/ega)

Hide Ads