Asian Para Games 2023 di Hangzhou Resmi Berakhir

Asian Para Games 2023 di Hangzhou Resmi Berakhir

Mercy Raya - Sport
Sabtu, 28 Okt 2023 19:48 WIB
Logo Asian Para Games 2023
Foto: ist.
Jakarta -

Asian Para Games 2023 di Hangzhou, China, resmi ditutup melalui upacara penutupan yang meriah dengan teknologi visual.

Acara penutupan berlangsung sejak pukul 18.30 WIB dengan kebudayaan China dengan sosok burung imut berwarna biru bernama Fei Fei, yang merupakan maskot dari Asian Para Games, serta bunga osmanthus berwarna emas masih menjadi elemen penting dalam acara tersebut.

Upacara penutupan kemudian disertai defile dari kontingen-kontingen negara yang mengikuti Asian Para Games.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Berbeda dengan saat pembukaan ketika sejumlah atlet memenuhi defile dengan membawa bendera masing-masing, saat acara penutupan defile hanya diikuti satu perwakilan dari masing-masing negara. Diawali Afganistan dan ditutup oleh wakil tuan rumah. Setelah acara tersebut, baru lah puluhan atlet-atlet dari negara masuk ke dalam panggung berbaur satu sama lain dengan rapi.

Acara kemudian dilanjutkan dengan pernyataan dari Presiden of the 4th Asian Para Games Hangzhou Organising Committee and Chairman of the China Disabled Person's Federation Cheng Kai dan President of the Asian Paralympic Committee Majid Rashed.

ADVERTISEMENT

Rashed mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak, termasuk pemerintah China dan masyarakatnya yang sudah mewujudkan pelaksanaan Asian Para Games ini, sehingga yang hadir seperti berada di rumah sendiri.

"Saya katakan bahwa kita sangat bangga karena Asian Para Games ini telah melampui ekspetasi orang. Ada 33 NPC yang ikut serta dalam kegiatan ini. Selamat ada banyak rekor yang tercipta, China mendapatkan posisi tertingginya di ajang ini," kata Rashed.

"Saya juga ingin memberikan ucapan kepada setiap orang yang menyukseskan Asian Para Games, untuk pemerintah China yang sudah berjuang untuk membuat acara ini sukses. Sekarang semuanya sudah selesai, terima kasih untuk dukungan kalian semua, sehingga kami merasa seperti di rumah sendiri dan kalian menyambut kita semua. Kami percaya ke depannya akan kembali kepada kalian semua."

"Untuk semua, terima kasih dari hatiku yang terdalam. Terima kasih Hangzhau. Last but not least, kepada atlet kalian semua semua sangat luar biasa, sampai bertemu kembali di Nagoya tiga tahun lagi. Sekarang waktunya untuk saya untuk mengumumkan bahwa Asian Para Games resmi ditutup," kata Rashed.

Sementara itu, China menjadi kampiun di klasemen Asian Para Games 2023. Mereka memeroleh 214 emas, 167 perak, dan 140 perunggu. Adapun pencapaian Indonesia dengan berada di peringkat enam klasemen. Merah-Putih merebut 29 medali emas, 30 medali perak, dan 36 medali perunggu.

Hasil ini melampui target awal yaitu 19 emas, 23 perak, 25 perunggu. Bahkan, Indonesia meraih ranking pertama di negara-negara ASEAN, serta prestasi terbaik Indonesia dalam keikutsertaannya di Asian Para Games di luar menjadi tuan rumah.

(mcy/krs)

Hide Ads