Pernyataan tersebut dilontarkan FAM dalam situs resmi mereka. Dalam pernyataannya, mereka mengkhawatirkan bahwa buntut kisruhnya PSSI memunculkan kemungkinan disanksi FIFA.
Rapat mengenai pembahasan masalah Indonesia sendiri baru akan dibahas pada sidang komite eksekutif FIFA pada 30 Mei mendatang. Jika tidak menemui keputusan di sana, barulah masalah Indonesia itu akan dibawa ke kongres FIFA pada 31 Mei.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Jika benar demikian, maka Malaysia mengusulkan pada sidang AFF Juli mendatang untuk melakukan pertandingan terpisah.
"Jika FIFA menghukum PSSI, saran Malaysia akan didiskusikan pada rapat dewan Federasi Sepakbola ASEAN (AFF) pada 17 Juli depan," demikian statemen dari Wakil Presiden FAM Tengku Abdullah Sultan Haji Ahmad Shah.
"Jika FIFA memutuskan untuk menghukum PSSI, maka kita perlu mengkaji secara rinci dan kemungkinan mengorganisir pertandingan terpisah .... kita tidak bisa salahkan penyelenggara olahraga tersebut."
"Kalau diizinkan, kita bisa buat satu acara lain, di mana tuan rumah terdiri dari negara-negara tetangga untuk mempertahankan semangat kesatuan pada acara SEA Games itu," tegas Tengku Abdullah.
(roz/mfi)