Janko dibeli dari FC Zurich dengan nominal transfer yang dirahasiakan setelah dirinya bermain bagus saat Zurich turun di turnamen FIFA Blue Stars, di mana klubnya berhadapan dengan 'Setan Merah'.
Setelahnya MU langsung memintanya untuk melakukan trial di Aon Training Complex sebelum akhirnya pemain berposisi bek sayap kanan ini mencuri perhatian tim pelatih MU, yang akhirnya membuat Janko dikontrak. Janko belum pernah sekalipun main untuk tim senior FC Zurich dan baru debut di tim U-21 musim ini.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Janko jadi pembelian ketiga MU musim panas ini setelah Guillermo Varela dan Marouane Fellaini. Demikian dilansir situs resmi The Red Devils.
(mrp/mfi)











































