Untuk Rodgers, Kesuksesan Bukan Cuma Diukur dari Trofi

Untuk Rodgers, Kesuksesan Bukan Cuma Diukur dari Trofi

- Sepakbola
Jumat, 07 Mar 2014 01:35 WIB
Getty Images
Liverpool - Manajer Liverpool Brendan Rodgers mengklaim bahwa dirinya mengukur kesuksesan bukan cuma dari berapa trofi yang ia koleksi sepanjang kariernya. Ada hal lain yang menurutnya lebih penting. Apa?

Dalam musim pertamanya menangani Liverpool, Rodgers cuma bisa mengantar klub itu ke posisi tujuh klasemen akhir Premier League. Tetapi musim ini The Reds dalam posisi bagus bukan cuma untuk mengejar posisi Liga Champions melainkan juga berebut trofi.

Dikatakan Rodgers, trofi memang akan membuat kariernya jadi indah. Namun, ada hal lain yang ia sebut sebagai indikator kesuksesan sebagai seorang manajer.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Ketika saya akhirnya pensiun dari sepakbola, saya ingin bisa melihat ke belakang dan mengenang bahwa saya bukan cuma meraih trofi tetapi juga mengembangkan sebuah klub sepakbola yang mengembangkan pemainnya sendiri dan membuat mereka jadi lebih baik," ucapnya kepada LFCTV GO dan dikutip Sports Mole.

"Para manajer lain mungkin berbeda (pandangan) dan bisa jadi cuma ingin memenangi trofi tapi buat saya kesukesan bukan cuma meraih trofi di akhir musim saja," tutur Rodgers.

Di bawah arahan Rodgers, pemain muda seperti Raheem Sterling, Jon Flanagan, Jordan Ibe, dan Andre Wisdom masing-masing mendapat kesempatan tampil lebih banyak.



(krs/roz)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads