Partisipasi US F1 di balapan jet darat musim 2010 sebelumnya memang sudah diragukan. Dibanding tiga tim anyar lainnya, USF1 adalah yang paling memprihatinkan persiapannya.
Kekhawatiran kalau tim tersebut tak akan bisa berlaga di musim ini sepertinya akan menjadi kenyataan. USF1 mengakui kalau secara resmi mereka sudah mengajukan permohonan ke FIA untuk ditangguhkan keikutsertaannya di musim ini ke tahun depan. Demikian dikutip dari Autosport.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
USF1, bermarkas di Charlotte, Carolina Utara, sebelumnya terpilih sebagai salah satu dari empat tim baru setelah lolos dari pemeriksaan kesiapan oleh FIA. Namun mereka kemudian kesulitan meningkatkan jumlah dana hingga akhirnya terancam gagal ikut balapan. Tim yang didukung oleh pemerintah Amerika Serikat itu sesungguhnya sempat mengumumkan Jose Maria Lopez (Argentina) sebagai pembalapnya pada Januari lalu.
Yang berpeluang mengisi kekosongan grid yang nantinya akan ditinggalkan USF1 adalah Stefan GP. Tim asal Serbia itu terhitung lebih siap karena mereka sudah mengambil alih mobil F1 hasil garapan Toyota, sebelum tim Jepang tersebut mundur di akhir musim lalu.
(din/key)