Hamilton meraih pole setelah membukukan waktu terbaik dalam sesi kualifikasi GP Italia, Sabtu (3/9/2016) malam WIB, untuk meraih pole ketujuhnya musim ini.
Dengan hasil tersebut pebalap Mercedes itu juga meraih pole ketiga beruntun di Monza. Bukan cuma itu, Hamilton pun sekaligus menyamai rekor pole terbanyak di Monza, yang sebelumnya dipegang oleh Senna dan Fangio.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Saya merasa amat bangga dan terhormat bisa berada di antara Senna dan Juan Manuel. Dua pebalap luar biasa dan dalam satu juta tahun saya tak pernah menduga nama saya akan disebut bersamaan dengan mereka. Jadi saya amat bangga," katanya.
(krs/krs)