De la Rosa Tak Iri pada Wurz

Jelang GP San Marino

De la Rosa Tak Iri pada Wurz

- Sport
Rabu, 20 Apr 2005 16:57 WIB
Jakarta - Tampil brilian ternyata tidak membuat Pedro de la Rosa langsung jadi test driver McLaren. Buktinya ia tidak dipilih kembali buat menggantikan Juan Pablo Montoya pada GP San Marino akhir pekan ini.McLaren telah memutuskan menurunkan Alexander Wurz buat menemani Kimi Raikkonen, menyusul belum pulihnya kondisi Montoya yang cedera bahu saat bermain tenis beberapa waktu lalu.Pada GP Bahrain lalu De la Rosa membalap dengan gagah berani. Aksinya memikat penonton sampai kemudian pembalap Spanyol itu berhasil memungut empat poin alias finis di urutan kelima.Kecewakah De la Rosa karena kesempatan kali ini jatuh ke tangan si jangkung Wurz? Wajar kalau ia lebih senang jika ditugasi membalap. Tapi ia pun sadar kepentingan tim di atas kepentingan pribadi."Walaupun tentu saja saya lebih senang balapan lagi, seperti di Bahrain yang memikat itu, tapi saya ikut merasa senang buat Alex karena itu berarti ia juga punya kesempatan," ujarnya dikutip F1live, Rabu (20/4/2005).De la Rosa toh tidak akan menganggur selama weekend ini. Tenaganya tetap akan dipakai McLaren sebagai pembalap ketiga yang berhak mengikuti empat sesi latihan. (a2s/)

Hide Ads