Valentino Rossi Dikasihani Mark Webber yang Lagi Bahas Alonso

ADVERTISEMENT

Valentino Rossi Dikasihani Mark Webber yang Lagi Bahas Alonso

Kris Fathoni W - Sport
Rabu, 28 Apr 2021 18:00 WIB
Petronas Yamaha SRTs Italian rider Valentino Rossi waits for the start of the MotoGP race of the Portuguese Grand Prix at the Algarve International Circuit in Portimao on April 18, 2021. (Photo by PATRICIA DE MELO MOREIRA / AFP)
Valentino Rossi Dikasihani Mark Webber yang Lagi Bahas Alonso. Foto: AFP/PATRICIA DE MELO MOREIRA
Jakarta -

Situasi Valentino Rossi di lintasan MotoGP rupanya bikin iba Mark Webber. Nama Rossi muncul saat Webber membahas comeback Fernando Alonso ke F1.

Webber adalah mantan driver F1 yang juga dikenal punya hubungan pertemanan dengan Fernando Alonso. Webber awalnya terusik berkomentar seiring keputusan Alonso membalap lagi di F1 musim ini, setelah gantung setir di akhir 2018.

"Aku sangat menyukai Fernando dan ia tahu itu. Ia luar biasa. Tapi aku risau dengan comeback-nya karena aku tahu itu takkan mudah dan sekarang terbukti begitu adanya," kata Webber kepada Marca.

Fernando Alonso, juara dunia F1 sebanyak dua kali, kembali melaju di arena Jet Darat pada usia 39 tahun. Dan menurut Webber, perkara usia adalah salah satu rintangan buat pebalap mana pun.

SAKHIR, BAHRAIN - MARCH 12:  Fernando Alonso of Spain and Renault sprays Michael Schumacher with champagne after winning the Bahrain Formula One Grand Prix at the Bahrain International Circuit on March 12, 2006 in Sakhir, Bahrain  (Photo by Clive Mason/Getty Images)Fernando Alonso merayakan di atas podium bersama Michael Schumacher, dalam lajunya menjadi juara dunia F1 2006. Foto: Getty Images/Clive Mason

"Ketika namamu Alonso, Schumacher, atau Lauda, kembali membalap bisa sulit dan itu terjadi di olahraga mana pun. Aku tak menyangsikan motivasinya, ia luar biasa sudah memperlihatkan diri serba bisa membalap dengan beraneka ragam mobil, tapi F1 tak mengenal kesabaran. Dalam olahraga balap motor paling bergengsi, Anda tak bisa minta maaf dengan bilang masih butuh waktu."

"Pertanyaanku adalah, apa Fernando yang sekarang bisa mengalahkan Fernando usia 25 tahun? Ia sama bagusnya dan kini lebih berpengalaman. Tapi apa dirinya yang sekarang masih sekencang dan seberani dulu. Cuma dirinya yang bisa menjawab. Aku selalu punya pandangan positif tentang Alonso, tapi terkadang faktanya berbeda."

Pada penuturan berikutnya, Mark Webber pun menyebut-nyebut nama Valentino Rossi. Di usia 42 tahun, juara dunia sembilan kali di tiga kelas berbeda itu sedang menjalani awal musim terburuk dalam kariernya setelah cuma bisa meraih 4 poin dari tiga race.

"Lihat saja Valentino Rossi. Saat ini ia sedang menderita, penampilannya buruk sekali. Aku sedih dan menolak melihat dirinya dalam kondisi seperti itu. Kita semua yakin ia bisa membalikkan keadaan karena kita percaya kepadanya, tapi putaran waktu tak pernah berhenti. Begitulah kenyataan pahitnya," tutur Webber.

Simak video 'Sudah 3 Seri MotoGP, Valentino Rossi Masih Belum Bertaji':

[Gambas:Video 20detik]



(krs/raw)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT