Gelaran Olimpiade Tokyo 2020 tak luput dari perhatian banyak orang termasuk netizen fans K-Pop di negeri mereka sendiri, Korea. Salah satu yang ramai dibahas adalah cabang Panahan.
Bukan apa-apa, seperti dirangkum dari laman AllKPop.com, olahraga memanah ini sangatlah populer di Negeri Ginseng. Salah satunya karena sebuah acara televisi bertajuk 'Idol Star Athletics Championship'.
Di Korea, acara 'Idol Star Athletics Championship' sangatlah kondang. Hal itu pula yang membuat acara ini relatif berumur panjang sejak kali pertama ditayangkan stasiun televisi MBC pada tanggal 25 September 2010.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Acara apa sih itu? Seperti terindikasi dari namanya, acara 'Idol Star Athletics Championship' ini melibatkan sejumlah bintang dalam sebuah ajang perlombaan olahraga.
Ajang Idol Star Athletics Championship ini, atau yang juga biasa disebut ISAC, sangat sering memunculkan para penyanyi dan grup idola K-Pop yang kemudian bersaing dalam lomba multi-ajang. Termasuk memanah.
Nah, rupanya cukup banyak fans K-Pop yang rutin nonton ISAC itu jadi ikut tertarik menyimak gelaran Olimpiade Tokyo 2020. Mengutip AllKPop.com, salah satu yang dibahas netizen Negeri Ginseng adalah perihal cabang Panahan.
Tak sedikit di antara pembahasan tersebut adalah soal aksi para atlet Panahan di Olimpiade, saat melepaskan anak panah ke bidang sasaran berdiameter 122 cm yang jaraknya 70 meter di depan.
"70 meter? Itu jauh sekali... apa bisa kelihatan sampai sejauh itu?" kata seorang netizen Korea.
"Bagaimana jika anginnya lagi kencang ya? Itu jauh banget," timpal yang lain.
Baca juga: Viral Atlet Olimpiade Mirip Bruno Fernandes |
Pembahasan soal jarak itu muncul karena aksi memanah para bintang idola K-Pop di acara ISAC memang punya dua perbedaan mendasar dengan yang hadir di Olimpiade Tokyo 2020.
Yang pertama, bidang target di ISAC berjarak 20 meter. Ada perbedaan jarak 50 meter dengan yang di Olimpiade. Selain itu, aksi Panahan di ISAC juga dilakukan di dalam ruangan alias indoor sehingga tidak berisiko terusik kondisi angin seperti pada Olimpiade.
"Mungkin itu mengapa para idola jadi terlihat 'jago' sekali dalam panahan, karena mereka memainkan sebuah versi bayi dari olahraga tersebut," sebut seorang netizen fans K-Pop di Korea, mengingat-ingat aksi idolanya saat beraksi di ISAC.
Di sisi lain, Panahan di ajang ISAC tetap tidak bisa dibilang mudah. Dalam olahraga ini kesalahan postur atau pergerakan sedikit saja pada pergelangan tangan bisa membuat anak panah melesat tak tentu arah, sekalipun cuma dilepaskan dari jarak 20 meter.
(krs/mrp)