Simoncelli merupakan salah satu pembalap rookie di musim ini, dan performa masih biasa biasa dimana dia berada di posisi ke-9 klasemen. Namun balapan akhir pekan ini menambah semangat dari pembalap berusia 23 tahun ini.
Sirkuit Mugello cukup dikenal baik oleh Simoncelli. Dua musim sebelumnya rider Italia ini sukses meraih podium saat masih tampil di kelas 250 cc. "Saya sangat menyukai sekali Mugello," ungkapnya sepert dilansir Crash.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Di seri terakhir di Le Mans, Simoncelli finis di posisi kesepuluh dan setelah kalah dari rookie lainnya Hector Barbera. "Sayang sekali karena aku yakin bisa memperbaiki posisinya tapi aku berpikir positif dan melihat ke depan guna lebih cepat hari Minggu ini," tukasnya.
(key/din)