Pada sesi yang berlangsung di Sirkuit Assen, Jumat (24/6/2016) malam WIB, Iannone menorehkan catatan waktu 1:33,591 detik. Iannone menorehkan catatan waktu tersebut menjelang sesi berakhir. Pebalap asal Spanyol, Marc Marquez, sempat memimpin catatan waktu ketika sesi menyisakan waktu 10 menit, namun Iannone mengalahkan catatan waktunya.
Sementara itu, posisi kedua ditempati oleh Valentino Rossi. The Doctor menorehkan catatan waktu 1:33,595 detik atau terpaut 0,004 detik dari catatan waktu milik Iannone.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Vinales menorehkan catatan waktu 1:33,892 detik, sementara Lorenzo menorehkan catatan waktu 1:33,991 detik.
Alvaro Bautista sempat tergelincir keluar lintasan pada sesi ini, namun ia bangkit dan tidak mengalami cedera apa-apa. Eugene Laverty juga sempat mengalami hal serupa di menit-menit akhir sesi, dan juga tidak mengalami cedera apa-apa.
![]() |












































