Live Streaming Trans 7 MotoGP Prancis 2021

Live Streaming Trans 7 MotoGP Prancis 2021

Lucas Aditya - Sport
Minggu, 16 Mei 2021 15:10 WIB
Jakarta -

Link live streaming Trans 7 untuk menyaksikan MotoGP Prancis 2021 bisa dilihat di sini. Bisa bangkit usai terpuruk di seri sebelumnya, Fabio Quartararo?

Di sirkuit Le Mans, Minggu (16/5/2021) malam WIB, MotoGP Prancis berlangsung. Siaran langsung di Trans 7 dan streaming di detikcom mulai pukul 17.00 WIB.

Balapan Moto2 yang akan menjadi pembukanya. Jangan lupa juga ikuti live kuis Motogp Trans 7 x detikcom. Ada hadiah Rp 1 juta untuk dua pemenang.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

MotoGP Prancis 2021MotoGP Prancis 2021 Foto: dok. detikcom

Quartararo menjadi yang terdepan saat start di MotoGP Prancis 2021. Dia mencatatkan waktu 1 menit 32,600 detik.

Rider Honda, Marc Marwuez mencuri perhatian di MotoGP Prancis. Dia sempat menjadi yang terdepan di FP3 MotoGP Prancis, akhirnya harus puas dengan posisi start keenam.

ADVERTISEMENT

Di musim lalu, Danilo Petrucci yang menjadi pemenang MotogGP Prancis. Saat itu, dia masih menjadi rider Ducati. Petrucci sekaligus menyudahi dominasi para pebalap Spanyol yang menang 8 musim beruntun di Le Mans.

Sementara dalam dua musim sebelumnya, Marc Marquez yang berjaya. Yamaha sudah tiga musim puasa kemenangan di Le Mans.

Rider Yamaha terakhir yang memenangi MotoGP adalah Maverick Vinales. Rider Spanyol itu menang pada musim 2017.

Dengan posisi start bagus yang didapatkan oleh Quartararo, bisa menyudahi puasa gelar MotoGP Prancis di balapan kali ini, Yamaha?

(cas/bay)

Hide Ads