Pada pertandingan babak pertama di Istora, Senayan, Jakarta, Rabu (3/6/2015) pagi, Praveen/Debby sukses memenangi pertandingan melawan pasangan kualifikasi asal Jerman, Mark Lamsfuss/Isabel Herttrich, dengan skor 21-16 21-17. Mereka cuma butuh waktu 34 menit untuk menyudahi permainan.
Di babak kedua yang akan digelar pada Kamis (4/6) besok, Praveen/Debby langsung dihadang Joachim/Christinna yang merupakan unggulan keempat. Telah bertemu lima kali dengan mereka, Praveen/Debby tak pernah menang.
Mumpung tampil di hadapan publik sendiri, Praveen/Debby bertekad untuk bisa mendapatkan hasil positif.
"Hari ini mainnya sudah lumayan, tapi untuk besok harus ditingkatkan karena lawan Fischer tak gampang. Selama ini masih susah lawan mereka. Tahun lalu, kami kalah di sini. Di turnamen lain juga selalu kalah," kata Praveen kepada wartawan usai pertandingan.
"Fischer/Christinna ini memang susah dikalahkan karena mereka mainnya rapi, jarang bikin kesalahan. Kalau sekali kami ketinggalan di awal kami susah mengejarnya," ucap dia.
(Femidiah/Meylan Fredy Ismawan)











































