Kemenangan Kevin/Markus Perpanjang Nafas Indonesia

Kemenangan Kevin/Markus Perpanjang Nafas Indonesia

Femidiah - Sport
Kamis, 11 Jun 2015 19:57 WIB
Kemenangan Kevin/Markus Perpanjang Nafas Indonesia
PBSI for detikSport
Singapura - Kevin Sanjaya Sukamuljo/Markus Fernaldi Gideon meraih kemenangan dalam partai keempat pada semifinal nomor beregu putra di SEA Games Singapura. Hasil positif itupun membuat Indonesia imbangi Malaysia 2-2.

Kevin/Markus menang atas pasangan Malaysia Mak Hee Chun/Teo Kok Siang dengan skor meyakinkan 21-10 21-13 pada babak empat besar di Singapura Indoor Stadium pada Kamis (11/6/2015).

Pasangan 'Merah Putih' langsung tampil menyerang dan tak memberikan kesempatan lawan untuk menyamakan kedudukan sejak gim pertama. Di gim kedua, Kevin/Markus juga bisa menjaga konsistensi.

Dengan kemenangan itu, Indonesia kini imbang 2-2. Indonesia kehilangan poin dari dua nomor tunggal, Jonatan Christie dan Firman Abdul Kholik. Poin pertama didonasikan Angga Pratama/Ricky Karanda.

Partai kelima mempertemukan Ihsan Maulana Mustofa dengan Mohamad Abdul Latif.

(fem/cas)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads