Kalahkan Pemain Jepang, Anthony Ginting Jejak Semifinal

Hong Kong Terbuka Super Series

Kalahkan Pemain Jepang, Anthony Ginting Jejak Semifinal

Femi Diah - Sport
Jumat, 20 Nov 2015 19:36 WIB
Kalahkan Pemain Jepang, Anthony Ginting Jejak Semifinal
PBSI
Kowloon - Antony Ginting sukses melaju ke semifinal Hong Kong Terbuka Super Series. Itu setelah pemain muda tunggal putra pelatnas tersebut mengalahkan Kazumasa Sakai dari Jepang.

Bermain di Hong Kong Coliseum, Jumat (20/11/2015), Anthony menang lewat laga dua gim 21-14, 21-14. Athony hanya butuh waktu 37 menit untuk menuntaskan pertandingan.

Hasil itu sekaligus memperbaiki torehan yang pernah dibukukan Anthony di Indonesia Terbuka Super Series di bulan Juni. Kala itu, Anthony tersingkir di babak perempatfinal.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Bagi wakil Indonesia di nomor tunggal putra, Anthony juga sudah berjuang sendirian sejak babak kedua. Tommy Sugiarto dan Ihsan Maulana Mustofa tersingkir di babak pertama setelah dikalahkan lawannya masing-masing. Tommy kandas di tangan Lee Chong Wei, sedangkan Ihsan dikalahkan Lin Dan.

Di babak semifinal besok, Anthony akan ditantang pemain China, Tian Houwei. Menilik pertemuan sebelumnya, yang juga menjadi pertemuan pertama mereka, di Taiwan Terbuka, Anthony dijagokan untuk menang. Bukan tidak mungkin, turnamen ini bakal menjadi peluang Anthony untuk menjejak final.

Di babak perempatfinal ini, masih ada beberapa pemain yang bakal tampil. Mereka Angga Pratama/Ricky Karanda menghadapi Mathias Boe/Carsten Mogensen dari Denmark dan Gideon Markus Fernaldy/Kevin Sanjaya Sukamulja melawan Lee Yong Dae/Yoo Yeon Seong (Korea), serta Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan. Di tambah satu ganda putri Greysia Polii/Nitya Krishinda yang akan menghadapi Yoo Jung Chae/Kim So Yeong (Korea).

(fem/rin)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads