BWF World Tour Finals: Menang, Hafiz/Gloria Buka Peluang Lolos

BWF World Tour Finals: Menang, Hafiz/Gloria Buka Peluang Lolos

Novitasari Dewi Salusi - Sport
Kamis, 28 Jan 2021 20:23 WIB
Ganda campuran Indonesia, Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja tumbang di babak pertama Indonesia Masters 2020. Mereka kalah dari pasangan China.
Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja menang di laga kedua BWF World Tour Finals 2020 (Foto: Grandyos Zafna)
Bangkok -

Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja memperpanjang napasnya di BWF World Tour Finals 2020. Mereka membuka kans lolos semifinal usai menang atas ganda Jerman.

Hafiz/Gloria harus bersusah payah untuk mengalahkan Mark Lamsfuss/Isabel Herttrich di laga kedua Grup B. Dalam pertandingan di Impact Arena, Kamis (28/1/2021), Hafiz/Gloria harus melewati pertarungan tiga gim sebelum akhirnya menang 15-21, 22-20, 21-15.

Pada gim pertama, Hafiz/Gloria sempat tertinggal 4-8 sebelum menyamakan kedudukan jadi 8-8. Mereka kemudian memasuki interval dengan keunggulan tipis 11-10.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Namun, Hafiz/Gloria justru balik tertinggal. Perolehan poin mereka sempat terkunci di angka 14 saat Mark/Isabel menjauh. Hafiz/Gloria akhirnya harus kehilangan gim pertama.

Gim kedua berjalan sengit. Perolehan poin kedua pasangan tak pernah terpaut jauh.

ADVERTISEMENT

Hafiz/Gloria sempat berada di posisi kritis saat Mark/Isabel mencapai match point lebih dulu di kedudukan 20-18. Namun, Hafiz/Gloria mampu merebut empat poin beruntun untuk mengamankan gim kedua sekaligus memaksakan rubber game.

Awal gim ketiga sempat berjalan ketat. Hafiz/Gloria mampu mengantongi keunggulan 11-9 saat interval.

Selepas interval, Hafiz/Gloria perlahan mulai melebarkan jarak. Mereka akhirnya mengunci kemenangan setelah bola pengembalian Mark menyangkut di net.

Ini jadi kemenangan pertama Hafiz/Gloria di Grup B. Hasil ini sekaligus membuka peluang bagi pasangan peringkat delapan dunia itu untuk lolos ke semifinal.

Pada pertandingan ketiga di Grup B BWF World Tour Finals, Jumat (29/1/2021), Hafiz/Gloria akan menghadapi Goh Soon Huat/Shevon Jemie Lai. Hafiz/Gloria wajib menang atas wakil Malaysia itu jika ingin melangkah ke babak semifinal.




(nds/krs)

Hide Ads