Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto amankan tiket ke semifinal Malaysia Masters 2022. 'Fajri' taklukkan wakil tuan rumah dengan straight game.
Perempatfinal Malaysia Masters 2022 berlangsung di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Jumat (8/7). Di nomor ganda putra, ada duel Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto vs Junaidi Arif/Muhammad Haikal.
Fajar/Rian menangi gim pertama 21-10 dan tuntaskan gim kedua 21-16.
Gim pertama dimulai, Fajar/Rian tancap gas. Mereka memimpin 6-3.
Arif/Haikal bukannya tanpa perlawanan. Wakil Malaysia itu coba Fajar/Rian untuk beberapa kali lakukan kesalahan.
Interval gim pertama dikuasai Fajar/Rian. Mereka bisa memimpin 11-7.
Selepas interval, Fajar/Rian tidak terbendung. Permainan cepat mereka sulit diimbangi Arif/Haikal, membuat Fajar/Rian nyaman memimpin 15-9.
Gim poin buat 'Fajri', 20-9 dengan pukulan Rian yang tak sanggup dikembalikan Arif. Mereka selanjutnya menang 21-10.
Gim kedua, Fajar/Rian ngebut. Mereka memimpin 5-0.
Kombinasi serangan Fajar/Rian tidak terbendung. Interval gim kedua ditutup dengan nyaman, 11-4.
Arif/Haikal belum menyerah. Mereka coba mengejar 11-15!
Fajar/Rian panas lagi. Mereka jaga jarak, 17-12 dengan smash keras dari Rian.
Match point buat 'Fajri' 20-14. Mereka akhirnya menang dan segel tempat di semifinal Malaysia Masters 2022 dengan skor 21-16.