Hasil India Open 2024: Rinov/Pitha Langsung Out

Okdwitya Karina Sari - detikSport
Rabu, 17 Jan 2024 11:38 WIB
Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari ditumbangkan wakil Malaysia di babak 32 besar India Open 2023. (Foto: Dok. PP PBSI)
New Delhi -

Ganda campuran Rinov Rivaldy/Pitha Haningtas Mentari gagal melewati laga pertama India Open 2024. Rinov/Pitha dikalahkan wakil Malaysia dalam duel tiga gim.

Rinov/Pitha menghadapi Chen Tiang Jie/Toh Ee Wei di Lapangan 1 KD Jadhav Indoor Hall pada Rabu (17/1) siang WIB. Rinov/Pitha tak mengalami hambatan membuang keunggulan di gim pertama sebelum menyerah 21-14, 11-21, 11-21.

Dengan kekalahan Rinov/Pitha, ganda campuran Indonesia tinggal menyisakan Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati. Mereka akan bertanding hari ini juga menghadapi unggulan delapan Tang Chun Man/Tse Ying Tsuet.

Chen/Toh mengambil kendali permainan di awal gim pertama saat memimpin 5-2. Usai tertinggal 6-9, Rinov/Pitha meraih tujuh poin berturut-turut untuk berbalik memimpin 13-9.

Chen/Toh menambah satu angka, tapi Rinov/Pitha melesat lagi setelah mendulang empat poin beruntun. Rinov/Pitha kemudian meninggalkan Chen/Toh sebelum merebut gim pertama dengan kemenangan 21-14.

Skenario serupa terjadi di awal gim kedua. Rinov/Pitha tertinggal 3-7, kemudian menipiskan ketinggalan dengan meraih tiga poin beruntun. Chen/Toh terus mendominasi usai unggul 19-10 dan menciptakan game point dalam kedudukan 20-10.

Rinov/Pitha menambah satu poin, sebelum Chen/Toh merebut gim kedua usai smes Rinov membentur net.

Di gim ketiga, Rinov/Pitha sempat unggul 6-3. Chen/Toh meraup enam poin beruntun untuk berbalik memimpin 9-6 dan 11-7. Selepas interval, Chen/Toh mendulang lima poin beruntun sehingga meninggalkan Rinov/Pitha 16-9.

Chen/Toh menciptakan match point dalam kedudukan 20-11. Smes Chen ke arah Pitha tidak mampu dikembalikan untuk meraih kemenangan 21-11 di gim terakhir.



Simak Video "Video: Anthony Ginting Mundur dari India Open 2025"

(rin/cas)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork