Gregoria Menang karena Main Lepas

Laporan dari Thailand

Gregoria Menang karena Main Lepas

Okdwitya Karina Sari - Sport
Senin, 21 Mei 2018 17:29 WIB
Gregoria Mariska Tunjung usai menyumbang poin buat Indonesia saat menghadapi Malaysia di fase grup Piala Uber 2018 (Foto: Okdwitya Karina Sari)
Bangkok - Bermain lepas jadi kunci kemenangan Gregoria Mariska Tunjung atas lawannya pada partai ketiga Indonesia vs Malaysia di fase grup Piala Uber 2018.

Turun di partai ketiga Grup D, Gregoria mengalahkan Goh Jin Wei dua gim langsung 22-20, 21-16 dalam pertandingan di Impact Arena, Bangkok, Senin (21/5/2018).

Hasil itu membuat Indonesia berbalik unggul 2-1 atas Malaysia. Sebelumnya, Indonesia kalah di partai pertama setelah Fitriani takluk dari Soniia Cheah, tapi mampu menyamakan skor berkat kemenangan ganda putri Greysia Polii atas Yea Ching Goh/Lee Meng Yean.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT


"Tadi dari pelatih nggak ngasih saya beban," kata Gregoria mengungkapkan kepada pewarta.

"Secara head to head saya kan kalah dari dia, jadi saya cuma main nlepas aja ngga usah mikirin hasil soalnya ini kejuaraan beregu. Cuma dari lapangan sendiri saya lebih pede. Puji Tuhan, tadi permainan saya keluar," tuturnya.


Gregoria menghadapi Goh dengan kalah head to head 1-3, termasuk menderita tiga kekalahan beruntun. Namun, tren buruk itu akhirnya bisa diakhiri.

"Tadi sih nggak mikirin teknik apa pun karena sudah beberapa kali ketemu dia. Pasti sudah tahu dia kelemahan keunggulan masing-masing. Jadi yang lebih siap di lapangan aja (yang menang). Dia tadi justru buru-buru di poin-poin kritis yang justru menguntungkan saya," kata Gregoria.


(rin/krs)

Hide Ads