Jadwal Final Kejuaraan Bulutangkis Beregu Asia: Indonesia Vs Malaysia

Jadwal Final Kejuaraan Bulutangkis Beregu Asia: Indonesia Vs Malaysia

Adhi Prasetya - Sport
Minggu, 16 Feb 2020 07:00 WIB
Pebulu tangkis ganda putra Indonesia Marcus Fernaldi Gideon (kiri) dan rekannya Kevin Sanjaya Sukamuljo mengembalikan kok ke arah lawannya asal Malaysia Aaron Chia dan Soh Wooi Yik dalam babak semi final Daihatsu Indonesia Masters 2020 di Istora Senayan, Jakarta, Sabtu (18/1/2020). Ganda putra unggulan pertama yang berjuluk The Minions itu lolos ke babak final usai mengalahkan ganda putra Malaysia dengan skor 21-19 dan 21-19. ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra/pd.
  *** Local Caption ***
Marcus/Kevin menyumbang poin kemenangan Indonesia di semifinal. Foto: ADITYA PRADANA PUTRA/Antara
Manila -

Timnas Putra Indonesia berpeluang mempertahankan gelar di Kejuaraan Bulutangkis Beregu Asia 2020. Syaratnya jelas, mengalahkan Malaysia di babak final.

Babak final antara Indonesia vs Malaysia akan berlangsung pada Minggu (16/2) pukul 15.00 WIB di Rizal Memorial Coliseum, Manila. Pertandingan ini disiarkan langsung oleh Mola TV dan dapat disaksikan lewat tautan ini.

Indonesia kembali menembus final setelah menundukkan India 3-2. Anthony Sinisuka Ginting, Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan, dan Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo menjadi penyumbang poin kemenangan tim merah putih.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sementara itu, Malaysia menapaki final dengan kemenangan meyakinkan 3-0 atas Jepang. Meski secara peringkat para pemain negeri jiran berada di bawah Indonesia, namun skor telak di atas mejadi bukti bahwa mereka tak kehilangan taji meski ditinggal pensiun oleh Lee Chong Wei.

Untuk babak final beregu putri, Jepang selaku juara bertahan akan menghadapi Korea Selatan. Laga ini akan dimulai pukul 09.00 WIB dan disiarkan Mola TV lewat link ini.

ADVERTISEMENT




(adp/adp)

Hide Ads