Di sela-sela kompetisi Piala Presiden 2017, kapten Persija Bambang Pamungkas (Bepe) dan gelandang Bhayangkara FC Firman Utina juga berperan sebagai Team Manager dan Head Coach tim Nakula dan tim Sadewa yang akan berlaga untuk mengharumkan nama Indonesia di kompetisi regional AIA Championship 2017.
Dalam sesi kelas di Training Camp AIA Championship 2017 di Sabnani Park Serpong Minggu (12/02/2017), Bepe memberikan bimbingan strategi sembari mengangkat mental 16 pemain tim Nakula dan tim Sadewa. Striker Macan Kemayoran ini mengungkapkan pentingnya disiplin dan kerja keras, sembari terus memberikan yang terbaik untuk bisa sukses meraih gelar juara.
![]() |
Lebih lanjut, ketika menggembleng tim Nakula dan Sadewa selama persiapan ke Hong Kong, Firman Utina menyatakan, "Dalam dua hari pertemuan Training Camp ini ada perkembangan kemampuan fisik dan cara bermain dari kedua tim. Pelatihan singkat dalam dua hari Training Camp dapat memberikan gambaran lebih kepada kedua tim mengenai permainan dalam kompetisi regional di Hong Kong."
Penasaran seperti apa tim asuhan Bepe dan Firman? Ini dia profil tim Nakula dan Sadewa.
![]() |
Tim Sadewa yang akan bertanding dalam AIA Partner League digawangi oleh delapan pemain MSG 1 sebagai berikut:
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Rifki, kapten tim Sadewa yang bermain sepak bola sejak usia 7 tahun ini sebelumnya juga sempat berkompetisi dalam Popwil DKI 2010. Sementara, pemain gelandang Kusuma mulai menggeluti sepak bola sejak usia 8 tahun dan sempat bergabung dengan Persija U-18. Bergabung bersama Rifki dan Kusuma adalah Igent sebagai striker dan Mikha yang menempati posisi pemain bertahan center back.
• Shabir Arsya Janitra Silitonga, Aldo Prasetyo, Muhammad Shadiq, dan Farhan Harris
Tim Sadewa juga beranggotakan Shabir yang pernah memperkuat Popwil DKI Jakarta 2010. Juga, ada Aldo sebagai midfielder. Serta, Shadiq, dan Farhan yang sebelumnya pernah menjadi pemain Persija U-21 berharap bimbingan Bepe sebagai seniornya di Persija dan Firman Utina dapat menjadi ilmu dan pengalaman tersendiri.
"Sangat bangga dan termotivasi bisa dilatih oleh idola dan legenda. Pastinya akan mendapatkan pembelajaran dan pengalaman baru. Kami harap bisa mengharumkan bakat sepak bola Indonesia di panggung internasional dalam AIA Championship 2017," tegas Rifki mewakili tim Sadewa.
Sementara, tim Nakula yang akan bertanding dalam AIA League merupakan bakat-bakat sepak bola di internal AIA yang dipilih langsung oleh Bepe dan Firman dalam kompetisi nasional AIA Championship 2017. Simak profil delapan pemain yang bergabung bersama tim Nakula berikut ini:
• Muhammad Lutfi, Anggi Nugraha, Irvan Dadih, dan Jalu Handoko
Berperan sebagai gelandang di usia 36 tahun, Lutfi yang merupakan ABM Bancassurance AIA sudah mulai bermain sepak bola sejak usia 9 tahun. Sementara Anggi, pemain kelahiran 1989 yang berasal dari Bandung sempat menjadi pemain U-13, U-15 serta U-18 Persib dan membela klub sepak bola kesayangan para bobotoh tersebut. Mereka bersama dengan Irvan yang menempati posisi kiper dan Jalu yang menempati posisi gelandang sangat bangga dapat merasakan pengalaman seakan menjadi pemain profesional.
• Rifqi Januar, Syarbilli, Iim Ibrahim, dan Andi Supriadi
Tim Nakula juga diperkuat oleh Rifqi Januar, striker berusia 29 tahun ini bergabung di AIA sejak tahun 2013. Ia mulai bermain sepak bola sejak usia 8 tahun dan sempat mendukung Haornas Persikota U-16. Sementara Syarbili pernah merebut juara 3 U-15 Haornas propinsi Bangka Belitung. Keduanya, bersama dengan Ibrahim yang kerap disapa Boim dan Andi Supriadi berharap untuk mengharumkan nama AIA Indonesia di Hong Kong dan London.
"Semangat, bangga, dan bahagia sekali bisa dilatih oleh pemain sekelas Bepe dan Firman legenda hidup Indonesia. Bekal ilmu serta pelatihan dari Bepe dan Firman membakar optimisme kami untuk jadi juara di Hong Kong dan London!" tukas Lutfi dari tim Nakula.
AIA Championship 2017 merupakan bagian dari komitmen AIA sebagai The Real Life Company untuk membantu masyarakat hidup lebih lama, lebih sehat, dan lebih baik, serta bagian dari kemitraan jangka panjang AIA bersama klub sepak bola liga Premier Inggris, Tottenham Hotspur.
Ikuti terus aksi Bepe dan Firman Utina dalam membesut strategi sebagai pelatih dan laga para pemain tim AIA Championship 2017. Jangan lupa ekspresikan video dukunganmu terhadap tim AIA Championship 2017 melalui media sosial AIA Indonesia untuk mendapatkan kesempatan nonton langsung di Hong Kong bersama Bepe dan Firman Utina. (adv/adv)













































