Austria dan Swedia sama-sama gagal dapat poin maksimal pada laga pertama Kualifikasi Piala Eropa 2016. Kedua tim bermain sama kuat 1-1.
Bermain di Ernst Happel Stadion, Selasa (9/9/2014) dinihari WIB, kedua tim berimbang di atas lapangan. Stastistik ESPNFC mencatat kalau Austria memiliki penguasaan bola sebesar 51% berbanding 49% punya Swedia.
Dari jumlah tembakan yang dilepaskan, Austria tercatat melakukan 11 tembakan dan empat doi antaranya tepat sasaran. Sementara Swedia memiliki tujuh tembakan dengan lima yang on target.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Namun keunggulan Austria tak bertahan lama lantara lima menit berselang Swedia sukses menyamakan kedudukan. Gol yang mengubah skor jadi 1-1 tersebut dilesakkan Erkan Zengin.
Hasil imbang antara Austria dan Swedia membuat kedua tim kini duduk di posisi tiga dan empat Grup G dengan masing-masing punya satu poin. Posisi teratas jadi kepunyaan Rusia dengan poin tiga setelah menggasak Liechtenstein 4-0, sementara Montenegro juga punya poin tiga setelah pada laga lain menang 2-0 saat menjamu Moldova.
Susunan Pemain
Austria: Robert Almer, Aleksander Dragovic, Martin Hinteregger, Christian Fuchs, Florian Klein, Marko Arnautovic, David Alaba, Zlatko Junuzovic ('77 Christoph Leitgeb), Martin Harnik ('86 Valentino Lazaro), Julian Baumgartlinger, Marc Janko ('69 Rubin Okotie)
Swedia: Andreas Isaksson, Mikael Antonsson, Martin Olsson, Andreas Granqvist, Pierre Bengtsson, Sebastian Larsson, Albin Ekdal, Kim Kallstrom ('85 Pontus Wernbloom), Jimmy Durmaz ('72 Johan Elmander), Erkan Zengin, Zlatan Ibrahimovic (din/mfi)











































