Italia Menang Tipis atas Azerbaijan, Chiellini 'Borong' Gol

Kualifikasi Piala Eropa 2016

Italia Menang Tipis atas Azerbaijan, Chiellini 'Borong' Gol

- Sepakbola
Sabtu, 11 Okt 2014 03:49 WIB
Italia Menang Tipis atas Azerbaijan, Chiellini Borong Gol
Getty Images Sport/Maurizio Lagana
Palermo -

Italia berhasil meraup tiga angka kala menjamu Azerbaijan di lanjutan Kualifikasi Piala Eropa 2016. Gli Azzurri menang 2-1 di mana Giorgio Chiellini 'memborong' seluruh gol.

Dalam laga di Renzo Barbera, Sabtu (11/10/2014) dinihari WIB itu, Italia tampil sangat dominan. Anak asuh Antonio Conte tercatat memegang penguasaan bola dengan 62% berbanding 38%.

Total Italia melepaskan 22 tembakan di mana empat mengarah ke gawang. Sementara Azerbaijan tak dibiarkan mencatatkan satu tembakan tepat sasaran dari dua upaya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Chiellini membawa Italia unggul jelang babak pertama usai. Namun kemudian kesalahan antisipasi dari bek Juventus tersebut berbuah gol penyeimbang dari Azerbaijan pada menit ke-76. Namun demikian, Chiellini sukses menebus kesalahannya dengan mencetak gol kemenangan di menit ke-82.

Dengan kemenangan ini, Italia kukuh di puncak klasemen Grup H dengan nilai enam dari dua laga. Mereka unggula selisih gol dari Kroasia yang di laga lain menang 1-0 atas Bulgaria. Berturut-turut di belakang mereka adalah Norwegia (3 poin), Bulgaria (3), Azerbaijan (0), dan Malta (0).

Jalannya Pertandingan

Italia mendapatkan peluang pertama di menit ke-6. Umpan silang Immobile disambut sepakan first time Claudio Marchisio. Tapi masih melambung tipis.

Giliran Alessandro Florenzi di menit ke-9 yang memberikan ancaman, kali ini melenceng. Sementara upaya Simone Zaza di menit ke-13 masih bisa diamankan kiper Azerbaijan Kamran Agayev.

Dominasi Italia terus berlanjut. Di menit ke-22, gantian Ciro Immobile mendapatkan peluang. Hanya saja percobaannya dari luar kotak penalti melenceng ke kiri.

Bonucci berdiri bebas di menit ke-26 untuk menyambut umpan sepak pojok Pirlo. Bola mengarah ke pojok kiri bawah, tapi mampu diamankan oleh kiper.

Tak selang lama umpan silang Immobile dari sisi kanan disontek Bonucci di tiang dekat, bola kemudian sempat menyentuh lengan bek Azerbaijan. Bonucci mengklaim penalti, tapi wasit bergeming. Bola diamankan oleh kiper.

Pada menit ke-37, Ranocchia memenangi duel udara dan menanduk bola umpan tendangan bebas Pirlo. Belum menemui sasaran karena masih di atas mistar.

Upaya Italia pada akhirnya membuahkan hasil semenit jelang waktu normal babak pertama usai. Umpan sepak pojok Pirlo ditanduk Chiellini masuk ke gawang. Babak pertama ditutup dengan keunggulan Italia 1-0 atas Azerbaijan.

Baru dua menit berjalan, Zaza menebar ancaman untuk lawan. Tapi tendangannya masih meleset ke kanan. Percobaan dari Marchisio dua menit kemudian juga demikian.

Zaza kembali mendapatkan peluang di menit ke-52, tapi lagi-lagi belum membuahkan gol untuknya. Sundulannya memanfaatkan umpan Mattia De Sciglio melebar.

Pada menit ke-69, Zaza membuang kesempatan emas. Bola umpan silang Matteo Darmian dari kanan disambar dari jarak dekat, namun alih-alih mengarah ke gawang tendangannya justru melebar.

Terus menyerang, Italia justru kemasukan di menit ke-76. Dari sepak pojok, Chiellini yang berupaya membuang bola justru mengarahkannya ke gawang sendiri.

Meski demikian, Chiellini menebus kesalahannya dengan membobol gawang Azerbaijan untuk kali kedua di laga ini pada menit ke-82. Umpan silang Sebastian Giovinco disambut dengan tandukan mengarah ke pojok kanan gawang.

Di penghujung laga, Italia nyaris kembali mencetak gol. Tembakan jarak jauh Giovinco tak mampu dijangkau kiper, hanya saja bola mentah karena membentur mistar gawang. Tak ada lagi gol tercipta, laga pun usai.

Susunan pemain:

Italia: Buffon; Ranocchia, Bonucci, Chiellini; Darmian (Candreva 81'), Florenzi (Giovinco 77'), Pirlo (Aquilani 73'), Marchisio, De Sciglio; Zaza, Immobile

Azerbaijan: K Agayev; Allahverdiyev, Guseynov, R F Sadygov, Qirtimov (Ramaldanov 46'); A Abdullayev, Qarayev, Amirguliyev (Nadirov 86'), Nazarov; Dadasov (Huseynov 59'), R Aliyev

(raw/mfi)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads