Cavani dan Lavezzi absen saat PSG meraih kemenangan 1-0 laga ujicoba dengan Inter Milan di Maroko, pada 30 Desember lalu. Keduanya belum kembali usai dapat jatah libur Natal dari manajemen klub.
Dalam pernyataannya, PSG menyebut kedua pemain itu telat kembali karena ingin menghabiskan waktu lebih lama dengan keluarga. Tidak bisa menerima alasan tersebut manajemen klub menjatuhkan denda dan pencoretan dari skuat untuk dua pertandingan. Keduanya juga harus menjalani latihan terpisah dari seluruh tim.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dua laga yang akan dilewatkan Cavani dan Lavezzi adalah duel dengan Montpellier di Piala Prancis dan lanjutan Ligue 1 kontra Bastia.
Menghukum dua pemain itu bisa jadi merupakan menjadi pilihan sulit buat PSG karena mereka kini membutuhkan tim dalam kekuatan terbaik demi mengejar pemuncak klasemen. PSG kini ada di posisi tiga klasemen, tertinggal satu dari Lyon dan terpaut tiga di belakang Marseille.
(din/mfi)











































