Pejabat FIFA Ditangkap, Sepp Blatter Jadi Lelucon <i>Meme</i>

Pejabat FIFA Ditangkap, Sepp Blatter Jadi Lelucon <i>Meme</i>

Doni Wahyudi - Sepakbola
Kamis, 28 Mei 2015 13:50 WIB
Pejabat FIFA Ditangkap, Sepp Blatter Jadi Lelucon Meme
ist.
Jakarta - Beberapa pejabat teras FIFA ditangkap dengan tuduhan terlibat korupsi dan menerima suap. Terungkapnya bobrok di otoritas sepakbola dunia itu lantas memunculkan meme-meme, yang sebagian besar diarahkan pada Sepp Blatter.

Total ada sembilan pejabat FIFA yang ditangkap oleh Kepolisian Swiss sebagai hasil kerjasama dengan Kepolisian Federal Amerika Serikat (FBI). Jumlah orang yang terlibat diyakini akan terus bertambah seiring masih terus dilakukannya penyelidikan oleh kepolisian.

Meski sampai kini Sepp Blatter masih dinyatak tidak terlibat dalam kasus penangkapan tersebut, sosoknya yang kontroversial tetap tak lepas dari sorotan. Bahkan meme-meme yang muncul di beragam jejaring sosial banyak yang memakai wajah pria asal Swiss itu, yang diolah sedemikian rupa sehingga menghasilkan gambar kocak.

Salah satunya adalah gambar Blatter yang berada di balik jeruji besi sebagai cover game laris FIFA 2016. Disebutkan kalau game tersebut punya beberapa fitur permainan baru yakni amplop cokelat, mode penjara, dan turnamen yang digelar dalam kondisi yang tidak memungkinkan.

Meme lain yang juga menggunakan ilustrasi game FIFA 2016 menggambarkan Blatter tengah tengkurap di tanah dan tangannya diborgol dua orang petugas FBI.

Ada pula gambar yang menunjukkan hubungan dekat Blatter dengan Vladimir Putin di mana keduanya berboncengan menaiki beruang. Ini adalah bentuk sindiran lantaran diduga penunjukan Russia sebagai tuan rumah Piala Dunia 2018 diwarnai aksi kecurangan.

Berikutnya ada meme yang menggambarkan Blatter mempertanyakan tuduhan korupsi yang diarahkan pada organisasinya. Sementara FIFA seakan-akan diisi oleh sekelompok tokoh jahat dari berbagai film layar lebar seperti Agen Smith dari serial film The Matrix, Darth Vader (Star Wars), Joker (Batman), dan Jacobim Mugatu (Zoolander).













(Doni Wahyudi/Rifqi Ardita Widianto)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads