Federasi Sepakbola Spanyol (RFEF) menyatakan bahwa pemindaian MRI pada Rabu (11/11/2015) menunjukkan adanya otot Isco yang tegang.
"(Isco) menjalani sesi latihan individu, terpisah dari tim, karena merasa tidak nyaman setelah tiba di sesi latihan. Setelah melalui beberapa tes medis dan setelah menganalisis hasilnya, serta berbagi dengan klubnya, Isco telah meninggalkan tim nasional," tulis RFEF dalam pernyataan yang dikutip Soccerway.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Isco, yang mengoleksi 11 caps, adalah pemain ketiga yang menarik diri dari skuat Spanyol karena cedera. Sebelumnya, Sergio Ramos dan Juanfran juga batal membela La Furia Roja karena masalah yang sama.
(mfi/cas)











































