Lupakan Kemenangan Besar, Portugal Diminta Alihkan Fokus ke Kepulauan Faroe

Lupakan Kemenangan Besar, Portugal Diminta Alihkan Fokus ke Kepulauan Faroe

Femi Diah - Sepakbola
Sabtu, 08 Okt 2016 09:25 WIB
Foto: FABRICE COFFRINI / AFP
Aveiro - Portugal baru saja meraih kemenangan besar dalam kualifikasi Piala Dunia 2018. Sang pelatih, Fernando Santos, meminta agar Cristiano Ronaldo dkk. tak terlena dan segera fokus ke laga berikutnya.

Dalam pertandingan di Estadio Municipal de Aveiro, Aveiro, Sabtu (8/10/2016) dinihari WIB, Portugal menang 6-0 atas Andorra. Ronaldo mencetak empat gol di laga itu. Dua gol lain diceploskan Joao Cancelo dan Andre Silva.

Santos mengingatkan bahwa hasil itu belum membuat Portugal ke mana-mana. Mereka harus segera fokus kepada laga di kualifikasi Grup B berikutnya: menghadapi Kepulauan Faroe di Torsvollur pada Seasala (11/10/2016).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Apalagi posisi Portugal masih tertinggal dari Kepulauan Faroe setelah dua pertandingan dilewati. Kepulauan Faroe mengantongi nilai 4 dari satu kemenangan atas Latvia dan hasil seri dengan Hungaria. Adapun Portugal, selain kemenangan atas Androrra itu mereka dikalahkan Swiss sebelumnya.

"Kami tak boleh melupakan kalau Kepulauan Faroe sudah mengantongi nilai empat. Mereka bersama-sama dengan pelatih yang itu-itu saja, Lars Olsen, selama lima tahun," kata Santos seperti dikutip Soccerway.

"Kami harus sungguh-sungguh berkonsentrasi menghadapi mereka," imbuh Santos.

Secara keseluruhan, Santos puas dengan penampilan anak asuhnya. Hasil postif itu sekaligus menjadi obat kekecewaan setelah kekalahan dari Swiss di laga pertama.

"Kami cetak gol cepat dan sesegera mungkin mengambil keuntungan dari situasi itu. Kami sedikit terlena di menit terakhir babak pertama. Tapi memasuki babak kedua kami bisa segera menunjukkan permainan terbaik dan menciptakan banyak peluang," tutur dia.

(fem/krs)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads