Fabregas menjalani laga kandang pertamanya di Prancis, saat Monaco menjamu Strasbourgh di Stade Louis II, Minggu (20/1/2019) dini hari WIB.
Itu menjadi pertandingan kedua Fabregas bersama Monaco. Setelah di laga perdana ditahan Marseille 1-1 di Orange Velodrome, di laga kedua ia tidak masuk skuat.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Baru menghadapi Strasbourg Fabregas kembali masuk skuat. Namun pertandingan itu tidak berakhir manis untuk eks pemain Arsenal, Barcelona, dan Chelsea itu.
Monaco kalah 1-5 di laga itu. Satu gol Monaco dicetak Radamel Falcao, sementara gol Strasbourg dilesakkan dua gol Ludovic Ajorque, Adrien Thomasson, Ibrahima Sissoko, dan Youssouf Fofana.
Laga itu juga diwarnai dua kartu merah untuk kedua tim. Monaco kehilangan Naldo pada menit ketujuh, sementara Strasbourg kehilangan Stefan Mitrovic pada menit ke-67.
Kekalahan telak itu membuat Monaco kian terbenam di posisi bawah klasemen. Saat ini tim asuhan Thierry Henry berada di peringkat ke-19 dengan 15 poin dari 23 laga, sementara Strasbourg di peringkat keenam dengan 32 poin.
Baca juga: Fabregas Menyesal Tinggalkan Chelsea? |