Herrera mengalami cedera betis saat menjalani sesi latihan bersama Paris Saint Germain. PSG memberi konfirmasi terkait cedera pemain barunya itu melalui akun resmi Twitternya @PSG_english.
Dokter klub memprediksikan pemain yang baru dibeli dari Manchester United itu akan pulih dalam empat pekan mendatang. Cederanya Herrera menjadi pukulan telak bagi pelatih Thomas Tuchel lantaran Liga Prancis akan mulai bergulir di akhir pekan ini.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
π@AnderHerrera injured his left calf this morning at the end of training.
β Paris Saint-Germain (@PSG_English) August 7, 2019
He will resume training with the group in three to four weeks depending on the evolution of his injury.
Beberapa laga yang akan dilewatkan Herrera di antaranya adalah menghadapi Nimes (12/8), Rennes (19/8), Toulouse (26/8), serta Metz (31/8).
Ander Herrera merupakan salah satu pemain anyar PSG setelah dikontrak lima tahun di Parc de Princes. Dia sebelumnya selama lima tahun berseragan Manchester United.
Sejak bergabung bersama Les Parisiens, Herrera baru melakoni satu pertandingan. Kala itu ia masuk sebagai pemain pengganti ketika PSG mengalahkan Rennes pada pertandingan Trophee des Champions di China (3/8).
Baca juga: PSG Diminta Evaluasi Keberadaan Neymar |
(din/cas)