PSG Vs Lille: Neymar Kartu Merah, Les Parisiens Takluk 0-1

PSG Vs Lille: Neymar Kartu Merah, Les Parisiens Takluk 0-1

Adhi Prasetya - Sepakbola
Minggu, 04 Apr 2021 00:06 WIB
Paris Saint-Germains Brazilian forward Neymar kneels on the lawn during the French L1 football match between Paris-Saint Germain (PSG) and Lille (LOSC) at the Parc des Princes Stadium in Paris, on April 3, 2021. (Photo by FRANCK FIFE / AFP)
Neymar membuang banyak peluang di laga ini. Foto: AFP/FRANCK FIFE
Paris -

Paris Saint-Germain gagal mempertahankan puncak klasemen Liga Prancis. Menghadapi Lille di pekan ke-31, skuad asuhan Mauricio Pochettino kalah 0-1.

Di Parc des Princes, Sabtu (3/4/2021), gol tunggal kemenangan Lille dicetak lewat sepakan Jonathan David di menit ke-20. Laga ini diwarnai oleh dua kartu merah di pengujung laga, salah satunya diterima Neymar di menit ke-90.

Hasil ini membuat PSG turun ke peringkat kedua dengan 63 poin. Posisi puncak direbut Lille yang kini sudah mengoleksi 66 poin.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Jalannya pertandingan

PSG menekan sejak awal. Neymar Jr mendapat peluang di menit ke-7, namun sepakan kaki kirinya masih belum membuahkan gol. Di menit ke-14, tendangan bebasnya melambung di atas gawang.

ADVERTISEMENT

Kylian Mbappe hampir saja membawa PSG unggul di menit ke-15, tetapi kiper Lille, Mike Maignan, menepis tembakannya.

GOL! Lille justru unggul lebih dulu di menit ke-20. Menerima crossing mendatar Jonathan Ikoné, Jonathan David yang berdiri bebas di kotak penalti PSG melepaskan tembakan kaki kanan keras yang sukses mengoyak gawang PSG yang dijaga Keylor Navas.

Lille's Canadian forward Jonathan David (2R) celebrates after scoring a goal during the French L1 football match between Paris-Saint Germain (PSG) and Lille (LOSC) at the Parc des Princes Stadium in Paris, on April 3, 2021. (Photo by FRANCK FIFE / AFP)Momen ketika Jonathan David (9) merayakan golnya ke gawang PSG. Foto: AFP/FRANCK FIFE

Tertinggal satu gol, PSG tersentak. Neymar kembali mendapat peluang di menit ke-26, tetapi tembakannya lagi-lagi tak menemui sasaran. Semenit setelahnya, tembakan jarak dekat Moise Kean bisa dibendung Maignan.

Thilo Kehrer juga mengancam gawang Lille di menit ke-32, tetapi sepakan jarak jauhnya juga jauh dari target. Upaya serupa dari Leandro Paredes di menit ke-45 masih menyamping di sisi kiri gawang Lille. Skor 1-0 bertahan hingga jeda.

Di babak kedua, PSG kembali menekan, namun pertahanan Lille betul-betul sulit ditembus. Neymar punya kans bagus lagi dimenit ke-61, tetapi tendangan jarak jauhnya dimentahkan Maignan.

Lille tak diam saja. Jonathan Bamba juga melakukan long shoot dari luar kotak penalti di menit ke-62, hanya saja Navas dengan sigap mengamankan gawangnya.

Neymar untuk kesekian kalinya memperoleh peluang di menit ke-69. Tetapi sundulannya juga belum bisa menjebol gawang Lille.

Paris Saint-Germain's Brazilian forward Neymar heads the ball during the French L1 football match between Paris-Saint Germain (PSG) and Lille (LOSC) at the Parc des Princes Stadium in Paris, on April 3, 2021. (Photo by FRANCK FIFE / AFP)Neymar kesulitan membobol gawang Lille. Foto: AFP/FRANCK FIFE

Burak Yilmaz hampir saja menggandakan keunggulan Lille di menit ke-79 lewat sebuah serangan balik, namun Navas bisa menyelamatkan gawangnya dari sepakan penyerang Turki itu.

Situasi makin panas jelang akhir laga. Neymar mendapat kartu kuning kedua dan diusir wasit pada menit ke-90, usai melakukan tindakan tak profesional kepada Tiago Djalo. Masih dalam keributan yang sama, Djalo juga diusir wasit karena mendapat kartu kuning kedua.

Tak ada gol lagi yang tercipta hingga laga usai, dan Lille mengunci kemenangan 1-0.

Susunan pemain

Paris Saint-Germain: Navas, Kehrer (Dagba 64'), Marquinhos, Kimpembe, Diallo (Bakker 64'), Paredes, Gueye (Rafinha 71'), Di Maria, Neymar, Mbappe, Kean (Draxler 64')

Lille: Maignan, Reinildo, Botman, Fonte, Djalo, Bamba, Soumare, Andre, Sanches (Yilmaz 73'), David (Weah 35'), Ikone (Bradaric 90+3')

(adp/raw)

Hide Ads