Italia Akhirnya Kebobolan, Donnarumma Bilang Begini

Italia Akhirnya Kebobolan, Donnarumma Bilang Begini

Bayu Baskoro - Sepakbola
Minggu, 27 Jun 2021 10:10 WIB
London -

Gawang Timnas Italia akhirnya kebobolan saat bersua Austria di Euro 2020. Kiper Gli Azzurri, Gianluigi Donnarumma, angkat bicara soal itu. Apa katanya?

Italia lolos dari fase grup Piala Eropa 2020 dengan rekor mentereng. Skuad asuhan Roberto Mancini itu menyapu bersih seluruh laga dengan kemenangan.

Manuel Locatelli dkk mampu menceploskan total tujuh gol di Grup A. Lebih hebatnya lagi, Italia berhasil menjaga gawangnya tidak kebobolan selama fase grup.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Italia pun tampil percaya diri ketika melaju ke fase gugur dan bertemu Austria di 16 besar. Duel kedua kesebelasan berlangsung di Wembley, Minggu (27/6/2021) dini hari WIB.

Kedua tim gagal mencetak gol di babak pertama. Gawang Italia sembat kebobolan oleh gol Marko Arnautovic di paruh kedua, tapi gol tersebut dianulir Video Assistant Referee(VAR) akibat offside. Skor 0-0 bertahan hingga 2x45 menit.

ADVERTISEMENT

Italia mencetak dua gol di babak tambahan melalui tembakan Federico Chiesa di menit ke-95 dan gol Matteo Pessina (105'). Austria memperkecil kedudukan via gol tandukan Sasa Kalajdzic (114'). Laga tuntas untuk kemenangan Gli Azzurri 2-1.

Gol Kalajdzic ke gawang Gianluigi Donnarumma membuat rekor nirbobol Italia selama 1.168 menit pecah. Kali terakhir Italia kebobolan yakni saat menghadapi Belanda di UEFA Nations League 14 Oktober 2020, untuk selanjutnya melalui 11 pertandingan dengan clean-sheet.

Donnarumma selaku kiper Italia mengaku tidak mempermasalahkan soal rekor nirbobol timnya yang pecah. Dia lebih senang Gli Azzurri lolos ke babak berikutnya di Piala Eropa 2020.

"Kami tahu itu tidak akan mudah. Kami melakukannya dengan baik untuk menjaga semuanya tetap ketat, terus mendorong dan mencetak gol guna memecah kebuntuan dan itu lebih mudah dari sana," kata Gianluigi Donnarumma kepada RAI Sport.

"Memang benar kami kebobolan di akhir, tetapi pada akhirnya itu bisa membantu kami untuk maju," ujarnya.

(bay/pur)

Hide Ads