Belum ada skor tercipta pada babak pertama pertandingan Timnas Wales kontra Iran di Piala Dunia 2022. Iran sempat mencetak gol, tapi dianulir wasit.
Matchday kedua Grup B Piala Dunia 2022 mempertemukan Wales vs Iran. Duel berlangsung di Stadion Ahmed bin Ali, Jumat (25/11/2022) sore WIB.
Wales membuka peluang pada menit ke-12. Bola sontekan Kieffer Moore, menyambut crossing Connor Roberts, dapat dibendung kiper Iran, Seyed Hosseini.
GOL! Iran membobol gawang Wales empat menit berselang. Ali Gholizadeh berhasil memaksimalkan umpan pendek Sardar Azmoun di kotak penalti.
DIANULIR! Gol Gholizadeh dianulir wasit berdasarkan pertimbangan Video Assistant Referee (VAR) karena offside. Skor tidak berubah 0-0.
Kedua kesebelasan berusaha mencetak gol pembuka sebelum turun minum, tapi tidak ada yang membuahkan hasil. Babak pertama berakhir tanpa gol.
Susunan Pemain
Wales: Wayne Hennessey; Chris Mepham, Joe Rodon, Ben Davies; Connor Roberts, Aaron Ramsey, Ethan Ampadu, Harry Wilson, Neco Williams; Gareth Bale, Kieffer Moore.
Iran: Seyed Hosseini; Milad Mohammadi, Morteza Pouraliganji, Majid Hosseini, Ramin Rezaeian; Ehsan Hajsafi, Saeid Ezatollahi, Ahmad Nourollahi, Ali Gholizadeh; Mehdi Taremi, Sardar Azmoun.
Simak Video "Catatan 'Si Pai' di Piala Dunia 2022 Qatar"
[Gambas:Video 20detik]
(bay/ran)