Lewandowski Diklaim Ingin Main di MLS

Lewandowski Diklaim Ingin Main di MLS

Mohammad Resha Pratama - Sepakbola
Kamis, 26 Jan 2023 06:20 WIB
BARCELONA, SPAIN - JANUARY 22:   Barcelonas Polish forward Robert Lewandowski looks on during the La liga football match between FC Barcelona vs Getafe CF at the Camp Nou stadium in Barcelona on January 22, 2023. (Photo by Adria Puig/Anadolu Agency via Getty Images)
Robert Lewandowski diklaim ingin main di MLS (Anadolu Agency via Getty Images/Anadolu Agency)
Charlotte -

Robert Lewandowski bisa jadi takkan pensiun di Eropa. Pemain Polandia itu diklaim ingin bermain dulu di Liga Amerika Serikat (MLS).

Lewandowski tengah menjalani musim pertamanya bersama Barcelona setelah sembilan tahun berseragam Bayern Munich. Jika ditotal dengan Borussia Dortmund, Lewandowski sudah 12 tahun di Bundesliga.

Lewandowski menahbiskan diri sebagai penyerang Eropa terbaik di dua klub tersebut, yang dilanjutkan bersama Barcelona saat ini. Lewandowski telah mengoleksi 22 gol dari 23 penampilan sekaligus memberikan trofi Piala Super Eropa.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Itu jadi trofi pertama yang bisa diraih Lewandowski selama empat tahun masa kontraknya. Itu artinya Lewandowski akan berumur 38 tahun ketika selesai masa tinggalnya di Camp Nou.

Umur yang terbilang uzur untuk ukuran striker yang berkompetisi di Eropa. Ada peluang Lewandowski bakal pensiun setelah kontraknya habis.

ADVERTISEMENT

Tapi, menurut pengakuan rekan setimnya di Timnas Polandia, Karol Swiderski, Lewandowski sudah menanyakan soal MLS kepadanya. Kebetulan Swiderski bermain untuk Charlotte FC.

Ada kemungkinan Lewandowski ingin menjajal MLS dulu seperti kebanyakan pemain top Eropa lainnya, sebelum gantung sepatu.

"Ya, dia kadang-kadang menanyakan saya soal MLS," ujar Swiderski kepada MLSsoccer.com

"Saya tidak yakin apakah dia akan pindah, tapi melihat caranya berbicara dengan saya, mungkin suatu hari nanti dia ingin main di MLS dan pensiun di sana."

"Saya menunggu momen ini, jadi saya berharap dia datang ke sini, karena dia adalah legenda, tidak cuma di Polandia tapi juga di Eropa. Dia mencetak banyak sekali gol di Eropa, jadi menyenangkan bisa bertemu dengannya di MLS."

(mrp/yna)

Hide Ads