Ngerinya Pelatih Argentina Lihat Fans China, Khawatirkan Messi dkk

Ngerinya Pelatih Argentina Lihat Fans China, Khawatirkan Messi dkk

Yanu Arifin - Sepakbola
Senin, 12 Jun 2023 18:05 WIB
Chinese fans wait for members of Argentinas football team outside a hotel where the team is staying in Beijing on June 10, 2023. Argentina will play a friendly football match against Australia on June 15 at Beijings newly-renovated 68,000-capacity Workers Stadium. (Photo by Jade GAO / AFP) (Photo by JADE GAO/AFP via Getty Images)
Foto: AFP via Getty Images/JADE GAO
Beijing -

Besarnya antusiasme penggemar di China rupanya disorot Lionel Scaloni. Pelatih Timnas Argentina itu mengkhawatirkan Lionel Messi dkk.

Skuad Argentina mendapat sambutan yang 'gila' di China, saat tiba pada Sabtu (10/6) lalu. Ribuan penggemar memadati bandara sampai sesak, sampai mengejar bus rombongan Albiceleste di jalanan.

Besarnya antusiasme penggemar di China disorot Scaloni. Pelatih Tim Tango itu sedikit ngeri melihatnya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Apakah Anda melihat pemandangan di bandara? Ada 20 ribu orang. Hari ini kami tidak kemana-mana," kata Scaloni, dilansir El Grafico.

"Besok kami akan ke stadion, dengan membawa 20 sepeda motor. Mungkin mereka bisa membunuh kita, itu sangat bodoh. Tidak mungkin," ujarnya.

ADVERTISEMENT

Gilanya penggemar di China bahkan diklaim membuat kegiatan Timnas Argentina terganggu. Scaloni dikabarkan mengubah beberapa hal yang sebelumnya telah dipersiapkan.

Padahal, Argentina bukan menghadapi Timnas China di Beijing. Juara Piala Dunia 2022 itu akan melawan Australia di Workers Stadium, Beijing, 15 Juni mendatang.

Empat hari berselang, Timnas Argentina dijadwalkan melawan Indonesia. Laga akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan.




(yna/aff)

Hide Ads