Cuadrado Bantah Diajak Ronaldo Gabung Al Nassr

Cuadrado Bantah Diajak Ronaldo Gabung Al Nassr

Putra Rusdi K - Sepakbola
Minggu, 09 Jul 2023 06:00 WIB
CAGLIARI, ITALY - JULY 29: Juan Cuadrado of Juventus and Cristiano Ronaldo of Juventus react during the Serie A match between Cagliari Calcio and Juventus at Sardegna Arena on July 29, 2020 in Cagliari, Italy.  (Photo by Enrico Locci/Getty Images)
Cuadrado dan Ronaldo semasa bermain bersama di Juventus. Foto: Getty Images/Enrico Locci
Turin -

Juan Cuadrado membantah kabar yang menyebut Cristiano Ronaldo mengajaknya gabung Al Nassr. Winger Kolombia itu masih mencari klub yang tepat untuk karier selanjutnya.

Cuadrado mengakhiri kebersamaan dengan Juventus yang sudah terjalin dalam dalam delapan tahun. Ia tak memperpanjang kontrak dengan Si Nyonya Tua yang habis akhir Juli lalu.

Sayap asal Kolombia tersebut kini berstatus tanpa klub. Sempat muncul kabar bahwa Cuadrado bakal merapat ke Al Nassr.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Pemain 35 tahun ini disebut diajak oleh Cristiano Ronaldo untuk bergabung dengan klub asal Arab Saudi tersebut. CR7 sendiri sudah membela Al Nassr sejak musim lalu.

Cuadrado dan Ronaldo punya hubungan cukup dekat yang terbangun kala keduanya membela Juventus. Ronaldo pernah bersama-sama dengan Cuadrado membela Bianconeri pada rentang 2018-2021. Kedekatan keduanya ini membuat Cuadrado dikabarkan bakal mengikuti ajakan Ronaldo ke Al Nassr.

ADVERTISEMENT

Namun gosip ini langsung dibantah oleh Cuadrado. Ia menegaskan Ronaldo sama sekali tak pernah mengajakanya ke Al Nassr.

Cuadrado mengungkap masih mencari klub yang tepat untuk pelabuhan karier terbarunya. Ia masih ingin terus bermain dan belum ada niatan untuk pensiun.

"Saat ini, saya masih memiliki gairah dan saya suka berkompetisi. Selain itu, Ronaldo ada di sana dan dia tidak menginginkan saya!" ujar Cuadrado dikutip dari Football Italia.

"Saya sangat santai, memikirkan apa yang terbaik, meminta bantuan Tuhan dengan keputusan ini. Agen saya Andrey Martinez berada di Eropa dan baru saja tiba untuk berbicara dengan saya tentang berbagai situasi. Jelas, ada opsi dan kami akan menganalisis mana yang terbaik," jelasnya.




(pur/bay)

Hide Ads