Bos Inter Miami Yakin Messi Bertahan Lebih Lama

Bos Inter Miami Yakin Messi Bertahan Lebih Lama

Mohammad Resha Pratama - Sepakbola
Sabtu, 23 Nov 2024 14:30 WIB
Nov 9, 2024; Fort Lauderdale, Florida, USA; Inter Miami FC forward Lionel Messi (10) plays the ball in the first half against the Atlanta United FC in a 2024 MLS Cup Playoffs Round One match at Chase Stadium. Mandatory Credit: Nathan Ray Seebeck-Imagn Images
Lionel Messi mau dipertahankan Inter Miami selepas 2025 (USA TODAY Sports via Reuters Con/Nathan Ray Seebeck)
Fort Lauderdale -

Lionel Messi tinggal menyisakan semusim masa tinggal di Inter Miami. Klub MLS itu yakin bisa mempertahankan Messi lebih lama lagi.

Messi akan memasuki musim penuh keduanya sebagai pemain Inter Miami di MLS 2025. Di musim penuh pertamanya, Messi memang berhasil mengantarkan Inter Miami meraih Supporter Shield sebagai pertanda tim dengan rekor terbaik di musim reguler.

Bahkan Inter Miami mencatatkan rekor poin terbanyak di musim reguler MLS. Sayangnya, langkah Inter Miami cuma sampai babak pertama Playoff Wilayah Timur setelah disingkirkan Atlanta United.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Hasil yang mengecewakan tentunya untuk Messi yang digadang-gadang bisa membawa Inter Miami berjaya. Wajar setelah kekalahan itu, masa depan Messi langsung dispekulasikan.

Ada yang menyebut Messi tidak akan bertahan lama di Inter Miami dan cuma menunggu kontraknya habis pada 2025. Messi dikabarkan ingin pulang kampung ke Rosario, Argentina.

ADVERTISEMENT

Kabar itu dibantah oleh co-owner Inter Miami Jorge Mas. Dia memastikan kalau klub akan mempertahankan Messi lebih lama dan siap memberikan kontrak baru.

"Messi masih terikat kontrak sampai 2025. Leo dan saya akan duduk bersama untuk membahas soal masa depannya," ujar Mas seperti dikutip ESPN.

"Seperti yang saya bilang, dan saya akan ulangi lagi sekarang; saya pastikan Leo akan tetap jadi nomor 10 kami, saat pembukaan stadion baru kami di 2026 dan juga awal musim MLS 2026 setelah musim bergelimang trofi di 2025."

Messi bikin 23 gol dan 13 assist dari 25 pertandingan bareng Inter Miami musim lalu.




(mrp/aff)

Hide Ads