Hasil Liverpool Vs Milan: Rossoneri Bekuk The Reds 4-2

Hasil Liverpool Vs Milan: Rossoneri Bekuk The Reds 4-2

Lucas Aditya - Sepakbola
Sabtu, 26 Jul 2025 20:29 WIB
AC Milans Malick Thiaw (C) fights for the ball with Liverpools Andy Robertson (L) during their friendly exhibition football match at the Kai Tak Stadium in Hong Kong on July 26, 2025. (Photo by Peter PARKS / AFP)
Liverpool kalah 2-4 dari AC Milan di laga pramusim. (Foto: AFP/PETER PARKS)
Jakarta -

AC Milan memetik kemenangan dalam laga pramusim melawan Liverpool. I Diavolo Rosso menaklukkan The Reds 4-2.

Bertanding di Kai Tak Sports Park, Sabtu (26/7/2025), Liverpool menurunkan pemain barunya Florian Wirtz sejak menit awal. Dia menjadi penyerang, ada di depan Mohamed Salah, Harvey Elliot, dan Rio Ngumoha.

Milan menurunkan sebagian besar pemain utamanya. Di lini depan, Rafael Leao berduet dengan Ruben Loftus-Cheek.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Milan bisa unggul pada menit ke-10. Via serangan balik cepat, Leao mencetak gol dengan tendangan keras dari dalam kotak penalti.

Liverpool menyamakan kedudukan pada menit ke-26. Dominik Szoboszlai membobol gawang Milan dengan tendangan terarah dari sisi kiri kotak penalti.

ADVERTISEMENT

Setelah turun minum, Milan kembali unggul, Loftus-Cheek yang mencetak gol pada menit ke-52. Meneruskan umpan dari Leao, mantan pemain Chelsea itu menjebol gawang Liverpool.

Serangan balik Milan kembali membuahkan gol tujuh menit berselang. Umpan dari Alexis Saelemaekers, diselesaikan okafor dengan tembakan keras yang masuk ke gawang Liverpool.

Liverpool terus menguasai permainan hingga laga berakhir. Tim asuhan Arne Slot itu mencatatkan ball possession sebesar 67 persen.

Liverpool mencetak gol pada masa injury time, Cody Gakpo yang menjaringkan bola ke gawang Milan.

Milan tersengat dengan gol itu, bisa menambah gol lagi via Okafor sesaat sebelum laga bubar.

Soal tembakan, Liverpool mencatatkan 18 shot, tujuh tepat sasaran. Sementara itu, Milan cuma 10 kali menembak di sepanjang pertandingan, ada delapan mencapai sasaran. Hingga laga bubar skor tak berubah, Milan menang 4-2.

Susunan Pemain

Liverpool: Alisson, Robertson, Van Dijk, Gravenberch, Stephenson; Morton, Szoboszlai; Ngumoha, Elliott, Salah; Wirtz

AC Milan: Maignan; Pavlovic, Thiaw, Tomori; Bartesaghi, Pulisic, Fofana, Ricci, Saelemaekers; Leao, Loftus-Cheek




(cas/cas)

Hide Ads