Hargreaves Berharap Jadi Awal Baik

Jelang Piala Super Eropa

Hargreaves Berharap Jadi Awal Baik

- Sepakbola
Kamis, 28 Agu 2008 13:57 WIB
Monaco - Owen Hargreaves punya harapan besar di Piala Super Eropa ini. Bukan hanya bertekad membawa MU menang namun dia juga ingin memakai laga ini sebagai awal yang baik mengawali musim.

Hargreaves baru saja bergulat dengan cedera tendinitis. Ia juga belum pernah dimainkan oleh Sir Alex Ferguson sebagai starter sejak ikut membawa MU menjadi juara Liga Champions pada bulan Mei lalu.

Namun, gelandang internasional Inggris ini sudah dapat kembali berlatih. Ferguson pun telah bersiap untuk memainkan Hargreaves sebagai starter saat menghadapi Zenit St Petersburg di Monaco, Jumat (29/8/2008).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Pemain berusia 27 tahun ini sangat berharap sudah dapat kembali tampil setelah cedera sempat mengganggu karirnya di Old Trafford. Mantan pemain Bayern Munich ini baru 21 kali menjadi starter di musim ini.

Hargreaves berharap laga Piala Super Eropa ini akan menjadi awal yang baik bagi karirnya di musim ini. "Saya punya musim besar di depan dengan MU dan juga Inggris. Saya ingin tetap fit," ujarnya seperti dilansir AFP.

"Saya pernah cedera dan absen 16 bulan. Tapi staff medis telah bekerja dengan keras sehingga saya fit dan saya tidak ingin absen lagi. Berharap saya sudah bisa kembali bermain dan fit untuk sepanjang musim ini," tukasnya. (key/krs)

Hide Ads