Kemenangan atas Udinese membuat tim besutan S itu memperpanjang rentetan tak terkalahkan mereka di Liga Italia. AC Milan kini memuncaki klasemen dengan raihan poin 16, unggul 4 poin dari pesaing mereka, Juventus.
Buat Zlatan Ibrahimovic, tambahan satu golnya di San Siro membuat dirinya kukuh sebagai top scorer sementara Liga Italia, dengan 7 gol. Sejauh ini, striker berusia 39 tahun itu selalu mencetak gol setiap berlaga di Seri A musim ini. Sebelumnya pesepakbola asal Swedia membobol gawang Bologna, Inter Milan, dan AS Roma. (/)