Jakarta - Danijel Subasic dielu-elukan skuat Kroasia setelah jadi pahlawan di adu penalti. Tapi dia malah dapat kecelakaan setelah terjatuh saat digendong rekannya.
Foto: Duh! Subasic Jatuh Saat Perayaan Kemenangan Kroasia

Danijel Subasic jadi bintang kemenangan Kroasia dalam adu penalti dengan denmark di babak 16 besar Piala Dunia 2018. Kiper AS Monaco itu menghentikan tiga tembakan penalti lawan (REUTERS/Damir Sagolj)
Subasic langsung dikerubuti oleh rekan-rekannya setelah Kroasia memastikan kemenangan 3-2 atas Denmark. Laga harus dilanjutkan ke adu penalti setelah selama 120 menit skor 1-1 tak berubah (REUTERS/Darren Staples)
Subasic dibopong oleh rekannya, Domagoj Vida saat berbagi kegembiraan dengan suporter Kroasia (REUTERS/Darren Staples)
Mungkin karena badan Subasic kelewat besar, Vida gagal menjaga rekannya itu tetap berada di bahunya. Subasic pun terjatuh. (REUTERS/Max Rossi)
Kiper AS Monaco itu terlihat kesal dengan kejadian tersebut. Belum diketahui apakah dia mengalami cedera akibat kejadian ini. (REUTERS/Darren Staples)