Foto-Foto Sepakbola Terbaik Sepanjang 2018

Foto-Foto Sepakbola Terbaik Sepanjang 2018

istimewa - Sepakbola
Rabu, 26 Des 2018 18:01 WIB

Jakarta - Tahun 2018 segera berakhir. Sederet momen terbaik di tahun ini telah terlewati.

Bintang Portugal Cristiano Ronaldo tampak emosi setelah diganjar wasit dengan kartu kuning dalam pertandingan babak 16 besar Piala Dunia 2018 melawan Uruguay. Portugal akhirnya tersingkir setelah kalah 1-2. Foto: Toru Hanai/Reuters

Kekecewaan para pemain timnas Jerman di Piala Dunia 2018. Berstatus juara bertahan, Die Mannschaft mestiΒ tersingkir di fase grup. Foto: Dylan Martinez/Reuters

Pemain bintang timnas Brasil, Neymar, tersungkur sambil merintih setelah dijegal pemain lawan dalam pertandingan Piala Dunia 2018. Sejak saat itu, Neymar disorot lebih tajam karena diyakini reaksinya itu dilebih-lebihkan. Foto: David Gray/Reuters

Momen tidak menyenangkan bagi Krosia di Piala Dunia 2018. Mario Mandzukic mencetak gol bunuh diri saat melawan Prancis di final. Kroasia akhirnya kalah 2-4 sehingga harus merelakan trofi juara melayang ke Les Bleus. Foto: Pawel Kopczynski / Reuters

Kegembiraan skuat Prancis merayakan kesukesannya memenangi Piala Dunia 2018. Hujan deras tidak menghalangi mereka untuk bersenang-senang. Foto: Michael Dalder/Reuters

Orang di balik sukses Prancis menjuarai Piala Dunia 2018. Pelatih Didier Deschamps dilambungkan ke udara oleh para pemainnya sebagai tanda terima kasih. Ini adalah trofi Piala Dunia kedua bagi Deschamps, yang sebelumnya memenanginya saat masih aktif bermain pada 1998. Foto: Kai Pfaffenbach/Reuters

Pelukan erat Paul Pogba pada trofi Piala Dunia 2018. Gelandang Prancis itu memainkan peran krusial dalam sukses timnya. Foto: Laurence Griffiths/Getty Images

Tahun 2018 juga menandai berakhirnya sebuah era. Arsene Wenger menutup kariernya sebagai manajer Arsenal, klub yang sudah dilatihnya sejak 1996. Foto: Matthew Childs/Action Images via Reuters

Kerusuhan yang langka terjadi di tengah pertandingan Bundesliga. Suporter melemparkan flare dan bom asap ke tengah lapangan saat Hamburg menghadapi Borussia Moenchengladbach dalam lanjutan Bundesliga, Mei silam. Polisi anti-huruhara mesti turun tangan. Foto: Morris Mac Matzen/Reuters

Bek kanan Manchester City Kyle Walker menyemburkan air yang baru saja diminumnya di tengah laga melawan Leicester City di Liga Inggris, Februari lalu. Pada akhirnya, City menang telak dengan skor 5-1. Foto: Jason Cairnduff/Action Images via Reuters

Kegembiraan Presiden Prancis Emmanuel Macron [kanan] saat negaranya memenanangi Piala Dunia 2018. Macron bahkan tak menghiraukan hujan deras. Di sebelah Macron, berdiri Presiden Rusia Vladimir Putin dan Presiden FIFA Gianni Infantino. Foto: Kai Pfaffenbach/Reuters

Foto-Foto Sepakbola Terbaik Sepanjang 2018
Foto-Foto Sepakbola Terbaik Sepanjang 2018
Foto-Foto Sepakbola Terbaik Sepanjang 2018
Foto-Foto Sepakbola Terbaik Sepanjang 2018
Foto-Foto Sepakbola Terbaik Sepanjang 2018
Foto-Foto Sepakbola Terbaik Sepanjang 2018
Foto-Foto Sepakbola Terbaik Sepanjang 2018
Foto-Foto Sepakbola Terbaik Sepanjang 2018
Foto-Foto Sepakbola Terbaik Sepanjang 2018
Foto-Foto Sepakbola Terbaik Sepanjang 2018
Foto-Foto Sepakbola Terbaik Sepanjang 2018
Hide Ads